Pemilu 2024
Datang ke Banjarmasin, Hary Tanoe Target Dua Kursi DPR RI dari Kalsel
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Indonesia (DPP Partai Perindo) Hary Tanoesoedibjo optimis partainya dapat mendulang suara pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di Provinsi Kalimantan Selatan.
Optimisme itu disampaikan salah satu pemilik jaringan media besar nasional ini saat menghadiri acara konsolidasi Dewan Pimpinan Wilayah (DPW), Dewan Pimpinan Daerah (DPD), Bacaleg, Serta Anggota DPRD dari Partai Perindo se Kalsel di Hotel Herper Banjarmasin, Sabtu (26/9/2023) siang.
Ratusan kader dan pengurus DPD, DPD serta para Bacaleg dari Partai Perindo Kalsel berkumpul mendengar arahan serta strategi dari pimpinan partai Perindo untuk memenangkan kontestasi Pemilu 2024 mendatang.
Baca juga: ‘Polusi’ Pemandangan Baliho Bacaleg, Bawaslu Banjarmasin Tak Bisa Tertibkan
Padahal jika melihat pada hasil Pemilu 2019 lalu, Partai Perindo belum mendapatkan sokongan suara pemilih signifikan di Kalsel. Sebab tidak ada satupun kader Partai Perindo di Kalsel yang berhasil lolos ke Senayan atau dapat kursi DPR RI.
Begitu juga di tingkat provinsi, 55 kursi DPRD Kalsel gagal diraih satupun Caleg partai besutan Hary Tanoe itu. Hanya di beberapa daerah kabupaten kota ada yang lolos, itupun masih minim dan bisa dihitung dengan jari.
Meski pada Pemilu terakhir tidak mendapatkan kursi DPR RI dari Dapil Kalsel, Hary Tanoe menargetkan pada Pemilu 2024, Partai Perindo harus mendapat kursi pada daerah pemilihan (Dapil) Kalsel 1 dan 2.
Baca juga: Temuan Kasus DBD, Desa Sungai Gita Difogging
“Minimum dapat dua digit, satu di Dapil 1 dan satu di Dapil 2,” katanya usai memberikan arahan pada acara konsolidasi Partai Perindo Kalsel, Senin (26/8/2023) siang.
Begitu juga untuk kursi DPRD Kalsel dan Kabupate/Kota, Ketum Perindo itu berharap ada keberuntungan Bacaleg DPRD Provinsi dan 13 Kabupaten/Kota dari Partai Perindo dapat mengisi masing-masing 2 kursi.
“Untuk turunannya provinsi dan kabupaten sama targetnya juga dua digit,” harapnya.
Baca juga: Brio Tabrak Pemotor lalu Seruduk Kijang di Km 18 Liang Anggang
Partai Perindo juga beberapa waktu lalu telah resmi mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo sebagai Bakal Calon Presiden Republik Indonesia (Bacapres RI).
Untuk itu, Hary mengajak kadernya di Kalsel untuk berusaha mendulang suara pada Pemilu 2024, sekalian ikut memenangkan Ganjar Pranowo pada kontestasi Pilpres 2024.
“Kami sudah betul-betul berkomitmen untuk memaksimalkan perolehan suara di Pileg, begitu juga untuk Capres pak Ganjar di Kalimantan,” pungkasnya. (Kanalkalimantan.com/rizki)
Reporter : rizki
Editor: bie
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Konsep Indies Heritage, Kolam Renang Idaman Banjarbaru Kembali Difungsikan
-
Advertorial2 hari yang lalu
Chicken Crush Dukung Haul Guru Sekumpul, Bagikan 11.000 Kotak Makanan
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Pengunjung Tak Tertib, Taman Van der Pijl Ditutup Sementara
-
Kota Banjarmasin2 hari yang lalu
Bukan Rem Blong, Ini Penyebab Kecelakaan Beruntun di S Parman Banjarmasin
-
kriminal banjarbaru2 hari yang lalu
Anak di Bawah Umur Dipaksa Bersetubuh di Kuburan Cina Liang Anggang
-
DPRD KOTABARU1 hari yang lalu
Gelar Paripurna Istimewa, DPRD Kotabaru Umumkan Penetapan Bupati dan Wabup Kotabaru 2025 – 2030