Connect with us

DPRD KOTABARU

Ketua DPRD Kotabaru Minta Kades Prioritaskan Kesejahteraan Masyarakat

Diterbitkan

pada

Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis. Foto: istimewa

KANALKALIMANTAN.COM, KOTABARU – Pelantikan kepala desa terpilih dilaksanakan beberapa waktu lalu oleh bupati Kotabaru, menjadi harapan mereka yang dipilih oleh masyarakat dapat mengemban amanah untuk menjalankan tugas dan fungsinya.

Hal itu juga mendapat perhatian dari Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis. Sebelumnya dia memberikan ucapan selamat kepada kades yang dilantik sebanyak 69 orang, Jumat (5/8/2022) lalu.

Dikatakan oleh Syairi kepada kanalkalimantan.com, dengan dilantiknya para kades yang baru, dia berharap dapat menjalankan tugasnya dengan baik, sebagaimana harapan masyarakat banyak.

“Kades mesti dapat memberikan pelayanan yang baik terhadap masyarakat serta memprioritaskan program kesejahteraan,” ujar dia, Senin (8/8/2022).

 

 

Baca juga: Ratusan Pasutri di Banjarbaru Ikuti Sidang Itsbat Nikah

Disamping itu, sambungnya pula, kepada masyarakat agar bersama-sama dapat membangun desa sesuai dengan moto Saijaan yaitu seiya, sekata, satu tujuan, semufakat jangan lagi ada perbedaan sehingga menimbulkan perpecahan.

Ia juga berpesan, agar kades sudah ada persiapan untuk penyusunan atau pembuatan RPJMDes, RKPJMDes sampai nanti memasuki APBDes Perubahan.

“Dalam menyusun RKPJMDes dan RKPD tentunya bisa bersinergi dengan program yang ada di Pemkab Kotabaru. Paling tidak disesuaikan dengan visi misi Bupati Kotabaru, tak kalah pentingnya adalah bisa mendengarkan keluhan masyarakat apa yang menjadi skala prioritas di desa itulah yang diutamakan dahulu demi kepentingan orang banyak,” pungkas dia. (kanalkalimantan.com/muhammad)

Reporter: muhammad
Editor: Dhani


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->