Connect with us

HEADLINE

Ada 1.127 Ton Sampah Per Hari, Tapi Baru 0,16% Terkelola Bank Sampah!


Produksi sampah Kalsel mencapai 1.127 ton perhari. Dari jumlah tersebut sampah yang terkelola oleh 467 Bank Sampah yang ada saat ini hanya sekitar 0,16 persen. Maka perlu solusi komprehensif berjangka panjang dan menengah untuk mengatasi problem ini.


Diterbitkan

pada

Sampah masih menjadi problem besar di Kalsel yang perlu penanganan serius. Foto: Net

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Banjarmasin, Mukhyar mengatakan, sejumlah kebijakan telah dilakukan untuk mengatasi masalah sampah di Banjarmasin. Untuk tahun 2018 nanti, pihaknya akan melarang penggunaan kantong plastik di sekolah-sekolah dan pasar tradisional. Kebijakan ini sebenarnya telah diimplementasikan oleh Walikota Ibnu Sina pada sejumlah ritel.

“Bagaimanapun kami mendorong agar sampah di lingkungan kerja dan sekolah bisa berkurang,” harapnya.

Direktur Bank Sampah Induk Banjarmasin Fathurrahman mengatakan mampu menghasilkan Rp 30-35 juta per bulan dari transaksi sampah di Banjarmasin. Penghasilan tersebut didapat dari pengolahan 41 item sampah yang bisa diperjualbelikan. Maka dia berharap pegiat bank sampah untuk lebih serius karena pada kenyataannya bisa menjanjikan secara ekonomi.

Guna mendukung optimalisasi peran Bank Sampah, anggota Komisi X DPR RI, Hasnuryadi Sulaiman bersama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan sudah menyalurkan bantuan sebanyak 31 unit motor gerobak sampah kepada sejumlah daerah. Rincinya, Banjarmasin mendapatkan bantuan 10 unit, Banjarbaru 5 unit, Kotabaru 6 unit, Tanah Bumbu 5 unit, dan Tanah Laut sebanyak 5 uni.

“Semoga pembagian armada ini memberikan manfaat yang positif untuk provinsi kita lebih bersih juga diharapkan agar digunakan sebaik mungkin sesuai fungsinya untuk mendukung pengelolaan sampah di Bank Sampah agar semakin meningkat,” ujar Hasnur.(ammar)


Laman: 1 2

iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->