Connect with us

Kota Banjarbaru

Ini Bantuan yang Diserahkan PMI Banjarbaru Kepada Korban Angin Kencang

Diterbitkan

pada

BANTUAN, PMI Kota Banjarbaru saat menyerahkan bantuan kepada korban angin kencang. Foto : rico

BANJARBARU, PMI Kota Banjarbaru serahkan bantuan bencana kepada warga korban angin kencang yang rumahnya mengalami kerusakan, Sabtu (3/2). Ada 2 titik lokasi pendistribusian yang dilakukan oleh PMI Kota Banjarbaru, di Kampung KB Jalan Pondok Bahagia RT 001 R 001 Kelurahan Landasan Ulin Selatan, Kecamatan Liang Anggang.

Bantuan diserahkan kepada keluarga Ardiansyah (44) dan tiga anggota keluarga Mawarni (35) M Rabbani (16) Ridani (14). Rumah Ardiansyah dari kayu mengalami kerusakan sekitar 80 % , dan yang tersisa hanya lantai. Bantuan yang diberikan oleh PMI Kota Banjarbaru berupa 1 kotak family kit.

Ardiansyah sebagai kepala keluarga sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan.

“Terima kasih bantuan ini,” ujarnya.

Korban angin kencang lainnya yang disambangi PMI Kota Banjarbaru, berada di jalan Mistar Cokrokusumo No 031 RT 007 RW 002 Kelurahan Bangkal, Kecamatan Cempaka. Ada 1 keluarga yang berisi 4 anggota keluarga, Toni (35) Aisyah (33) Sandy (11) Rara (11).

Rumah Toni yang berbahan setengah permanen beton mengalami kerusakan sekitar 30 % di bagian atap rumah. PMI Kota Banjarbaru memberikan bantuan berupa 1 kotak family kit, 1 kotak hygiene kit dan 1 kotak baby kit.

Foto : rico

“Terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan oleh pihak PMI Kota Banjarbaru semoga tidak ada lagi bencana yang menimpa kami,” ujar Aisyah.

Penyerahan bantuan diserahkan langsung Ketua PMI Kota Banjarbaru HM Ruzaidin Noor bersama relawan KSR PMI Kota Banjarbaru.

“Kami dari PMI Kota Banjarbaru, tidak akan pernah lelah dalam membantu masyarakat kota Banjarbaru yang terkena bencana, karena memang menjadi tanggung jawab kami dan rasa kemanusiaan kami untuk selalu saling membantu kepada sesama. Kami harap bantuan ini dapat digunakan dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Ruzaidin Noor. (rico)

 

Reporter : Rico
Editor : Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->