Connect with us

RELIGI

Swadaya Warga, Gedung TKA Sulamul Ridwan Kertak Baru Diresmikan

Diterbitkan

pada

Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin meresmikan TKA Sulamul Ridwan jalan Kertak Baru, Cempaka, Jum'at (8/10/2021). Foto: Ibnu

KANAKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Disambut syair salawat santriwati Taman Kanak-kanak Al Qur’an (TKA) Sulamul Ridwan mengawali acara peresmian gedung TKA Sulamul Ridwan Unit 092 di Jalan Kertak Baru, Kelurahan Cempaka, Jumat (8/10/2021) pagi.

Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin secara resmi membuka gedung TKA Sulamul Ridwan yang berdiri megah dari swadaya warga sendiri. Menurut Wali Kota pendidikan formal itu penting, pendidikan agama lebih penting lagi. TKA ini merupakan wujud nyata rasa kebersamaan dan gotong-royong bagi warga di Kertak Baru.

“Pendidikan terhadap anak sangat diperhatikan dalam Islam, banyak potensi yang bisa dikembangkan melalui pendidikan agama dan mempunyai fungsi dan peran yang lebih dari pendidikan umum,” ujarnya.

Aditya mengungkapkan bahwa kegiatan di TKA ini merupakan kegiatan pertama Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru yang langsung ke masyarakat, karena Banjarbaru sudah PPKM level 2.

Baca juga : Hentikan Aktivitas Tambang Ilegal, Warga Tahan Excavator, Ketua RT Sempat Diancam

Aditya mengharapkan dengan diresmikannya TKA Sulamul Ridwan bisa melahirkan generasi Islami di lingkungan masyarakat Banjarbaru.

TKA Sulamul Ridwan berada di bawah Yayasan Tangga Menuju Keridhaan, disahkan oleh Kemenkumham pada tahun 2016, sementara TKA sudah berdiri selama 20 tahun terakhir.

“TKA ini pertama kali mengambil tempat di Langgar Sulamul Ridwan,” ucap H Kastalani, Ketua Yayasan.

Baca juga : Pekerja Bengkel Tewas dengan Sejumlah Luka Tusuk di Jl Sutoyo S Banjarmasin, Polisi Buru Pelaku!

Di yayasan ini juga memfasilitasi bagi anak yatim yang dimana setiap hari Jumat akan diadakan santunan. Ada 60 orang anak yatim yang diberikan santunan setiap Jumat.

“Kami siap menjadi perantara dan yayasan selalu berupaya dalam mencarikan para donator untuk memberi santunan kepada anak yatim di Yayasan Tangga Menuju Keridhaan. Ada 56 yatim dan 4 yatim piatu,” pungkasnya.(kanalkalimantan.com/ibnu)

Reporter : ibnu
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->