Connect with us

Kabupaten Hulu Sungai Utara

Nenek Masrumi Tinggal di Rumah Tak Layak Huni, Pj Bupati HSU Minta Camat Perhatikan Warganya

Diterbitkan

pada

Pj Bupati HSU saat mengunjungi rumah nenek Masrumi di Desa Pulau Damar, Kecamatan Banjang. Foto: Prokupimsetdahsu

KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Penjabat (Pj) Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) Zakly Asswan meminta kepada para camat agar memonitor warga yang kurang mampu, sehingga dalam penyaluran bantuan tetap sasaran.

“Kita tidak boleh lengah terhadap masyarakat kita, seperti nenek ini,” ungkap Zakly saat mengunjungi Masrumi seorang lansia yang tinggal di sebuah bangunan tak layak huni di RT 04, Desa Pulau Damar, Kecamatan Banjang, Jum’at (29/3/2024) sore.

Kunjungan Pj Bupati Zakly ini dimaksudkan untuk memantau langsung bantuan dari Dinas Sosial Kabupaten Hulu Sungai Utara dan Camat Banjang yang sebelumnya sudah diserahkan untuk nenek berusia 80 tahun tersebut.

Baca juga: 58 Korban Investasi Solar Bodong Oknum Bhayangkari Rugi Rp39 Miliar

Tidak hanya melakukan monitoring Pj Bupati Zakly Asswan juga menyerahkan bantuan pangan dan lainnya. Bahkan dalam perbincangannya Zakly juga menanyakan apa saja keperluan dan kebutuhan nenek Masrumi.

Usai berbincang bincang dengan nenek Masrumi, Zakly pun meminta agar Camat selalu melakukan monitoring terhadap warga masing-masing yang memang sangat memerlukan bantuan.

Dia menyampaikan pesan kepada aparat desa untuk selalu memberikan perhatian kepada warganya.

Baca juga: Sambut Ramadan, PLN Gagas Program “Care4Others” di Kalimantan

“Silahkan laporkan ke instansi terkait atau langsung kepada kami kalau ada masyarakat yang seperti ini,” pintanya

Bangunan rumah yang ditinggali nenek Masrumi jauh dari kata kata untuk ditinggali, saat ini masih dalam tahap pembangunan.

Baca juga: Babak Syafaat Hafiz Indonesia Bikin Deg-degan. Siapakah yang berhasil lolos?

Belakangan diketahui, keadaan rumah Nenek Masrumi yang sangat tak layak huni itu atapnya sudah banyak hancur dan berlubang, serta sebagian tak berdinding. Selain itu, akses jalan menuju rumah nenek Masrumi cukup jauh, kurang lebih 1 kilometer dari jalan utama desa dan jalannya sempit serta bergelombang, hanya bisa dilalui kendaraan roda dua.(Kanalkalimantan.com/dew)

Reporter : dew
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->