Connect with us

Kota Banjarmasin

Kamis Lusa Diresmikan Jokowi, Jembatan Alalak dari Sisi Batola Ditutup

Diterbitkan

pada

Penutupan satu jalur di Jembatan Sungai Alalak dari arah Batola, Selasa (19/10/2021). Foto: Seno

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Penutupan jalur sisi kiri jembatan Sungai Alalak dari arah Batola ke Banjarmasin mulai berdampak pada kemacetan di jembatan Alalak 2.

Jam sibuk warga beraktivitas pagi dan sore saat jam pulang kerja mulai terasa kembali, menyusul keputusan pengalihan arus lalu lintas jelang peresmian oleh Presiden Jokowi pada Kamis (21/10/2021) lusa.

Penutupan satu jalur dari arah Bata sudah dimulai sejak Senin (18/10/2021) sore.

Dari pantauan Kanalkalimantan.com hari kedua penutupan jalur sisi kiri jembatan Selasa (19/10/2021) siang, para pekerja dan pihak BBPJN (Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional) Wilayah XI Banjarmasin mulai melakukan pengerjaan persiapan untuk peresmian jembatan lengkung pertama di Indonesia tersebut.

 

Baca juga : Kado Ultah ke-4, Kanalkalimantan.com Terima Verifikasi Faktual Dewan Pers

Pada tahap fase persiapan untuk peresmian jembatan, ada yang sejumlah pembersihan di sekitar area jembatan sudah. Juga mulai di pasang penyekat di beberapa ruas dan tikungan agar kendaraan tidak bisa lewat. Jembatan ‘Basit’ yang kadung viral ini juga sudah tidak lagi terlihat sampah yang berserakan.

Dari pintu masuk jembatan arah Batola ke Banjarmasin juga terdapat tulisan pengumuman larangan untuk berjualan bagi pedagang kaki lima.

Kebersihan dan keindahan jembatan juga didukung oleh salah seorang petugas keamanan dari TNI AD Babinsa yang ikut menjaga keamanan di sekitar jembatan Alalak.
(kanalkalimantan.com/seno)

Reporter : seno
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->