Connect with us

Kabupaten Banjar

Posko Siaga Karhutla di Martapura Barat, Pemadaman Darat Dibantu Jalur Udara

Diterbitkan

pada

Posko terpadu penanganan darurat Karhutla Kabupaten Banjar 2023 di Kecamatan Martapura Barat libatkan TNI, Polri , Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Banjar, Emergency Response, Manggala Ani, petugas kecamatan hingga relawan desa. Foto: nh

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjar siap siaga di Posko Utama Siaga Karhutla di Kecamatan Martapura Barat.

“Posko ditempati oleh tim siaga karhutla yang terdiri dari berbagai unsur, ada TNI, Polri, PMI Kabupaten Banjar, Emergency Response, Manggala Ani, petugas kecamatan hingga relawan desa di Kecamatan Martapura Barat ikut,” kata Imam, Kasi Trantib Kecamatan Martapura Barat.

Lanjut Imam, diperkirakan luas hutan dan lahan yang terbakar sudah di atas 10 hektare, maka dari itu diperlukan penanganan langsung oleh heli water boombing.

Posko induk siaga karhutla berada di Kecamatan Martapura Barat, karena wilayah Kecamatan Martapura Barat dinilai rawan terjadi kebakaran lahan.

Baca juga: Sumber Air Kering, Padamkan Karhutla di Trikora Warga Sempat Beli Satu Tandon

“Sarana dan prasarana yang disiapkan sebanyak 3 unit truk tanki, 4 unit pikap Triton, 3 unit kendaraan roda dua, 15 pompa air dan beberapa selang air,” sebut Balya, dari BPBD Kabupaten Banjar.

“Ada sejumlah titik api yang mesti diwaspadai diantaranya di Sungai Tabuk, Tajau Landung, Keliling Benteng Ulu dan Beruntung Baru,” sebut Kohar, koordinator dari TNI.

Tim yang berada di Posko akan siap siaga memantau titik api dan jika terjadi karhutla, mereka akan langsung melakukan pemadaman bila terjadi kebakaran.

Baca juga: Penyakit ISPA Rangking Teratas Dua Puskesmas di Kabupaten Banjar

“Posko dimulai sejak tanggal 31 Juli 2023 dan berakhir sampai dengan 30 September 2023, jika memungkinkan bisa saja diperpanjang,” kata Kohar

Dengan didirikannya Posko siaga Karhutla diharapkan dapat menangani kejadian kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di Kabupaten Banjar.

Pusdatinkom BNPB mencatat karhutla di Provinsi Kalimantan Selatan mencapai total luas lahan yang terbakar sejak 1 Januari 2023 sampai dengan 19 Agustus 2023 adalah kurang lebih 1.575,4691 hektare.

Upaya dikerahkan hingga satuan tugas udara melakukan yakni patroli udara HELI BELL 505/PK-WSA patroli udara PESAWAT PATROLI BN 2T/PK-WMN.
(Kanalkalimantan.com/nh)

Reporter : nr
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->