Connect with us

DISHUT PROV KALSEL

KPH Tabalong Lakukan Pembinaan KTH Haulan Bersatu

Diterbitkan

pada

KPH Tablong terus melakukan pembinanaan penguatan kelembagaan. Foto : Dishut

BANJARBARU, Pemegang izin perhutanan sosial diharapkan dapat melakukan operasionalisasi terhadap ijin ijin yang sudah diberikan melalui pengembangakan usaha produktif dengan membentuk KUPS-KUPS sesuai dengan potensi wilayah izinnya. Hal ini agar bisa memberikan kesejahteraan masyarakat sekitar hutan sesuai dengan salah satu indikator Dinas kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan yaitu peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Dalam rangka percepatan Perhutanan Sosial di KPL Tabalong, Tim percepatan Perhutanan Sosial KPH Tabalong dan RPH Kinarum bergerak melaksanakan kegiatan fasilitasi pembinaan penguatan kelembagaan ke KTH Haulan Bersatu di Desa Pangelak Kecamatan Upau Kabupaten Tabalong.

Bertempat di rumah Sekretaris KTH Haulan Bersatu yang dihadiri oleh Dinas Kehutanan Prov. Kalsel, BPSKL, RPH Kinarum, Pokja PS, Penyuluh Kehutanan, Bakti Rimbawan, Kades Pangelak dan warga desa, membahas tentang pemantapan kelompok untuk pengusulan kegiatan ekowisata Riam Katengkag Lesau.

Untuk pemberkasan administrasi sudah dilengkapi, tinggal menunggu fotocopy KTP yang masih belum lengkap serta akan dibuatkan peta lokasinya. Diharapkan dengan terlaksananya kegiatan tersebut, berdampak pada peningkatan kelas KTH yang dibarengi pula dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat sekitar desa.(rendy)

Reporter : Rendy
Editor : Chell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->