Connect with us

Pendidikan

Kemenag Barsel Bekali Guru Madrasah Melek IT, Demi Mutu Pendidikan

Diterbitkan

pada


BUNTOK, Bimbingan teknis profesi guru MTs maupun MAN di Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Barsel salah satu upaya peningkatan mutu guru madrasah di wilayah ini. Terutama dalam memahami topologi jaringan berbasis teknologi informasi serta penilaian sesuai Permendikbud nomor 53 tahun 2015.

Kepala Kemenag Barsel, Abdul Majid Rahimi mengatakan, guru-guru MTs dan MAN sudah waktunya untuk terus menerus meningkatkan kompetensinya.

“Tujuan bimtek supaya pendidikan di madrasah semakin berkualitas,” kata Abdul kepada Kanalkalimantan.com, Kamis (11/7).

Ia mengatakan, guru sebagai elemen terpenting dalam pendidikan harus rajin belajar meningkatkan kemampuan terutama dalam penguasaan ilmu teknologi.

“Sebab guru madrasah, kalau berhubungan dengan pemahaman informasi teknologi bisa dikatakan masih rendah,” aku Abdul.

Sehingga melalui bimtek tersebut, ia berharap, para guru khususnya MTs dan MAN mampu mengoperasikan semua hal yang berkaitan dengan IT.

“Jadi lewat bimtek ini kita harapkan, kedepannya semua hal terkait IT akan berjalan dengan lancar,” ujar Abdul.

Sementara Kepala MAN Buntok sekaligus panitia kegiatan, Muhammad Irfan menerangkan, bimtek ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada guru agar bisa membuat soal menggunakan aplikasi CBT atau android.

“Di mana ketika ulangan dan ujian nanti peserta didik tidak lagi menggunakan kertas untuk menjawab soal melainkan via android,” ungkap Irfan.

Ditambahkan, semua ini guna mengurangi biaya dalam hal memperbanyak lembar soal dan jawaban seperti sebelumnya. Bahkan dengan penggunaan android akan mempermudah guru mengoreksi jawaban peserta didiknya.

“Jadi dari segala segi baik itu oprasionan maupun biaya pelaksanaan ini akan memberikan ke untungan dan prosesnya juga lebih baik dari pada secara manual,” pungkas Irfan.(digdo)

Reporter:Digdo
Editor:Bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->