Connect with us

HEADLINE

Gubernur NTB Tonton Tes Pramusim MotoGP Mandalika dari Luar Sirkuit Bersama Warga

Diterbitkan

pada

Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah (baju putih) menyaksikan tes pramusim MotoGP Mandalika 2022 dari luar sirkuit, Jumat (11/2/2022). Foto: Dok. Diskominfotikntb

KANALKALIMANTAN.COM – Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah turut menyaksikan tes pramusim MotoGP Mandalika 2022, Jumat (11/2022). Namun ia memilih menonton dari luar pagar, bukan di tribun VIP.

Pria yang akrab disapa Bang Zul tersebut menyaksikan para pebalap dunia melakukan tes pramusim di luar area sirkuit. Ia menonton bersama warga yang juga penasaran dengan jalannya tes pramusim MotoGP tersebut.

“Mau nonton Preseason MotoGP nggak harus di VIP atau masuk ke dalam. Di depan pom bensin pun seru banget dan asyik,” kata Gubernur NTB, Sabtu (12/2/2022).

Memang dalam aturannya, pelaksanaan tes pramusim MotoGP Mandalika tersebut digelar tanpa penonton. Hal tersebut diberlakukan lantaran masih dalam pandemi Covid-19.

 

Baca juga : UPDATE. Covid-19 Banjarbaru Tambah 35 Orang, Dinkes Catat 305 Kasus Aktif
“Jadi sabar saja dulu, cari tempat nonton yang memungkinkan tidak ada kerumunan,” ujarnya.

Sementara itu, masyarakat NTB juga mengaku sangat antusias dengan diselenggarakannya perhelatan internasional ini.

Agus Salim, salah seorang penonton setia MotoGP asal Mataram NTB mengaku, sangat mendukung supaya daerahnya bisa menjadi tuan rumah yang baik.

“Kita harus tunjukan pada dunia bahwa kita mampu menjamu tamu dengan sebaik-baiknya,” harapnya.

 

Baca juga : Pandemi Menjadi Kendala Distribusi Kentang Impor, Resto Cepat Saji Batasi French Fries

Warga NTB Jadi Perhatian Tim Repsol Honda

Dikutip dari Lombokita.com—jejaring Suara.com—Tim Repsol Honda sempat mengunggah foto saat Marc Marquez lakukan tes pramusim MotoGP.

Di luar pagar lintasan, terdapat tiga penonton warga setempat yang asyik menonton. Di antaranya warga tersebut menggunakan sarung.

“Gairah yang luar biasa dari penduduk setempat di sini!” tulis Tim Repsol. Akun MotoGP kemudian melakukan retweet foto Tim Repsol tersebut.

Pemandangan unik penonton menggunakan sarung menjadi perhatian netizen tanah air.

Para pembalap mencoba Sirkuit Mandalika untuk pertama kali. Balapan pertama sempat ditunda akibat lintasan kotor pasca hujan malam. (Kanalkalimantan.com/kk)

Reporter : kk
Editor : kk


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->