Connect with us

DPRD BANJARBARU

DPRD Banjarbaru Sahkan KUA PPAS 2023 dan Raperda Ketahanan Pangan

Diterbitkan

pada

DPRD Banjarbaru menggelar rapat paripurna kesepakatan perubahan KUA PPAS tahun anggaran 2023 dan pengambilan keputusan Raperda tentang penyelenggaraan ketahanan pangan pertanian dan perikanan. Foto: medcenbjb

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarbaru menggelar rapat paripurna kesepakatan perubahan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA PPAS) tahun anggaran 2023 dan pengambilan keputusan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang penyelenggaraan ketahanan pangan pertanian dan perikanan.

Rapat berlangsung di ruang lantai 3 gedung DPRD Kota Banjarbaru, Senin (7/8/2023) siang, dihadiri Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin dan Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono.

Panitia Khusus (Pansus) DPRD Banjarbaru telah menjalankan tugas sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan erdasarkan hasil rapat seluruh Fraksi DPRD menyetujui.

Sebelum disepakati, disampaikan laporan hasil evaluasi dari berbagai indikator yang mampu dijadikan sebagai tolak ukur keberhasilan program kegiatan yang telah dilaksanakan. Setelah mendengarkan laporan, dicapai hasil dan kesimpulan dari disetujuinya Raperda tersebut.

Baca juga: Tiga Sekawan Mabuk Naik Motor Bacok Pesepeda, Dua Ditangkap Polisi

Rapat paripurna ditutup dengan penandatanganan nota kesepakatan tentang persetujuan oleh Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Arifin dengan Ketua DPRD Banjarbaru Fadliansyah didampingi Wakil Ketua Taufik Rahman dan Wakil Ketua Drs Napsiani Samandi.

Wali Kota Aditya menyampaikan terima kasih kepada Pansus DPRD Kota Banjarbaru dan jajaran eksekutif yang telah bekerja sama dalam melakukan pembahasan sehingga dapat ditetapkan pengambilan keputusan pada rapat paripurna.

“Dengan disahkannya Raperda ini, diharapkan para pihak terkait bekerja sama menyediakan infrastruktur dan dukungannya kepada sektor pangan, sektor perikanan dan sektor perikanan,” ujarnya.

Baca juga: Bangun Kawasan Olahraga di Cempaka, Proses Pembebasan Lahan 201,38 Hektare Disampaikan ke Warga

Raperda ketahanan pangan memberikan arah yang jelas dalam pengelolaan anggaran dan pelaksanaan program yang mendukung ketahanan pangan dan sektor perikanan di Kota Banjarbaru. (Kanalkalimantan.com/bie)

Reporter: bie
Editor: kk


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->