Connect with us

Sepak Bola

Barito Putera Posisi Kedua Klasemen Liga 1, Ini Kata Coach RD

Diterbitkan

pada

Barito Putera sukses mengamankan poin penuh atas Dewa United pada pekan ketujuh BRI Liga 1 2023/2024, Rabu (9/8/2023) sore, dengan skor akhir 2-1. Foto: baritoputeraofficial

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Barito Putera memanaskan persaingan klasemen papan atas BRI Liga 1 2023/2024 berkat performa apik mereka di awal musim ini.

Teranyar, Laskar Antasari –julukan Barito Putera- menundukkan Dewa United pada laga pekan ketujuh, Rabu (9/8/2023) sore, di Stadion Demang Lehman Martapura.

Menjadi kemenangan back-to-back yang diraih Barito Putera setelah di laga sebelumnya menggilas Arema FC 0-4 pada 5 Agustus lalu.

Kini Barito Putera berada di posisi kedua klasemen sementara dengan koleksi 13 poin dari tujuh pertandingan, hanya kalah head to head dari Madura United yang memuncaki klasemen sementara Liga 1.

Baca juga: Penting! Pengelolaan Data Penanganan Pelanggaran Pemilu, Ini Kata Komisioner Bawaslu Kalsel

Pelatih kepala Barito Putera, Rahmad Darmawan mengaku sangat puas dengan kinerja anak asuhnya. Pelatih kawakan Tanah Air itu pun membeberkan resep skuadnya mampu tampil ciamik di awal Liga 1 musim ini.

Menurutnya, Bagas Kaffa kawan-kawan kerap mampu tampil tenang dan efektif dalam menyelesaikan peluang menjadi gol.

“Saya pikir secara keseluruhan kami mampu tampil efektif di awal musim ini. Meskipun kami tidak memiliki banyak peluang, tetapi kami mampu mengubahnya menjadi gol,” kata Rahmad Darmawan yang akrab disapa coach RD itu.

“Saya sangat senang dengan performa kami sejauh ini dan semoga kami bisa terus konsisten sampai akhir musim,” sambung coach RD.

Baca juga: Atasi Dewa United, Barito Putera Amankan Poin Penuh di Kandang

Mantan pelatih Timnas Indonesia ini berharap performa apik yang ditunjukkan oleh punggawa Laskar Antasari dapat tetap konsisten dalam pertandingan-pertandingan berikutnya.

“Kami berharap dapat mempertahankan ini. Para pemain harus terus menjaga motivasi dan mentalitas ketika bermain, di mana pun mereka berada,” tandasnya. (Kanalkalimantan.com/wanda)

Reporter : wanda
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->