Connect with us

Olahraga

34 Tim Ikuti Turnamen Sepak Bola U-40 Paman Birin Cup

Diterbitkan

pada

Turnamen Sepak Bola U-40 Paman Birin Cup memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Kodam VI Mulawarman resmi dimulai, Sabtu (8/7/2023) sore. Foto: medcenbjb

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Sebanyak 34 tim berlaga di Turnamen Sepak Bola U-40 Paman Birin Cup memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Kodam VI Mulawarman.

Turnamen Sepakbola U-40 Paman Birin Cup ini diikuti 11 tim dari Kota Banjarmasin, 17 tim dari Kota Banjarbaru, 4 tim dari Kabupaten Banjar, dan 2 tim dari Kabupaten Tanah Laut.

Laga secara resmi dibuka Sabtu (8/7/2023) sore, di lapangan Kejujuran Rindam Mulawarman, Landasan Ulin, Banjarbaru.

Baca juga: JPU Kejati Kalsel Ajukan Kasasi Vonis Bebas Empat Terdakwa Proyek Galangan Kapal Kuin Cerucuk

Tendangan bila pertama tanda dimulainya turnamen dilakukan langsung Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor disaksikan Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono, Bupati Kabupaten Tanah Laut Sukamta bersama Forkopimda Kalsel.

Turnamen yang diadakan dalam rangkaian HUT ke-65 Kodam VI Mulawarman bertujuan membangun silaturahmi antara para pemain sepak bola dari berbagai di Kalsel.

Gubernur Kalsel berpesan turnamen sepak bola ini hendaknya dijadikan sebagai ajang silaturahmi antar pemain sepakbola se Kalsel. Karena olahraga sepak bola digemari semua lapiasan masyarakat oleh semua jenjang usia.

Baca juga: Paman Birin Serahkan Bantuan Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni

Sementara itu, Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono juga turut menyampaikan harapannya agar event olahraga sepak bola dapat terus dilaksanakan setelah sempat berhenti karena pandemi. Agar kegiatan olahraga semakin dekat dengan kehidupan masyarakat sehingga dapat tumbuh kembali secara regional maupun nasional.

“Olahraga sepak bola mengolahragakan masyakat dan memasyaraktkan olahraga, jadi tumbuh kembali secara regional maupun nasional,” ucapnya. (Kanalkalimantan.com/bie)

Reporter : bie
Editor : kk


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->