Connect with us

Kota Banjarmasin

Soal Sampah di Taman Edukasi, Ini Respon Walikota

Diterbitkan

pada

Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina. Foto : riki

BANJARMASIN, Walikota Banjarmasin Ibnu Sina buka suara terkait sampah yang berserakan di Taman Edukasi yang sempat disentil Wakil Ketua Komisi III DPRD Banjarmasin Afrizaldi.

“Taman Edukasi inikan belum dioperasionalkan sebetulnya, namun karena masyarakat kita tidak sabar, lalu kemudian kita buka,” ucap Ibnu Sina usai menghadiri sidang paripurna, Kamis (2/1).

Ibnu menjelaskan fungsi Taman Edukasi yang sesungguhnya adalah mengedukasi masyarakat bagaimana membuang sampai pada tempatnya dengan memberi reward berupa Wi-Fi.

Ia justru merasa bingung, dengan upaya pemerintah yang dianggap salah karena bekerja sama dengan pihak swasta untuk mendidik masyarakat membuang sampah pada tempatnya melalui Taman Edukasi. “Salahkah pemerintah bekerjasama dengan swasta?,” akunya.

Ibnu bahkan sedikit kesal jika Pemerintah Kota Banjarmasin disalahkan karena sampah yang berserakan di areal tersebut.

“Sudah ada petugas yang disiapkan untuk mengedukasi masyarakat. Tapi pengawasan tetap Pemko,” tandasnya.

Memang dari pernyataan wakil rakyat di DPRD Banjarmasin itu seolah menuding Pemko Banjarmasin gagal dalam membangun smart city. Kendati demikian, Ibnu berharap masyarakat dapat bekerja sama dalam membangun Banjarmasin menjadi kota yang bersih nyaman. (riki)

Reporter : Riki
Editor : Bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->