Connect with us

Kabupaten Hulu Sungai Utara

Resmi Kukuhkan 45 Anggota Paskibraka 2021, Ini Pesan Bupati HSU

Diterbitkan

pada

Pengukuhan anggota Paskibraka Kabupaten HSU tahun 2021, Rabu (11/8/2021). Foto: dew

KANALKALIMANTAN. COM, AMUNTAI – Sepekan jelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia, Bupati Hulu Sungai Utara (HSU), H Abdul Wahid scara resmi mengukuhkan 45 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten HSU. Pengukuhan berlangsung di GOR Pangeran Suryanata dengan disaksikan para purna Paskibraka HSU, Rabu (11/8/2021) siang.

Bupati HSU mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk menyatakan keberadaan Paskibraka dalam rangkaian HUT ke-76 RI tahun 2021.

 

“Kami bersyukur saat ini kita berada di tengah-tengah putra dan putri terbaik Hulu Sungai Utara. Mereka yang akan mengembangkan tugas bersejarah sebagai pasukan pengibar bendera merah putih pada acara peringatan detik-detik Proklamasi 17 Agustus 2021 tingkat Kabupaten Hulu Sungai Utara,” ucap Bupati HSU.

Ia menilai menjadi anggota Paskibraka merupakan kebanggaan tersendiri bagi para pemuda pemudi, karena mengembangkan tugas tersebut yang juga memiliki makna yang strategis dalam mentransfer nilai-nilai historis dan nasionalis bagi generasi muda sebagai generasi penerus perjuangan para pendiri bangsa.

 

 

Baca juga: Sertifikat Vaksin ‘Kartu Sakti’ Akses Fasilitas Publik, Wujud Ketidakadilan Sosial

Melalui momentum ini, berharap semuanya mampu menunjukkan keteladanan sebagai pelajaran yang berprestasi, disiplin, bermoral serta memiliki jiwa nasionalisme tinggi.
“Saya berpesan jadilah kalian sebagai generasi maju dan ungul yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, serta teruslah berkarya belajar memperkaya khasanah diri masing-masing bagi kemajuan bangsa dan negara di masa yang akan datang,” ujarnya.

Selain itu, situasi pandemi sekarang ini, Bupati HSU Juga berharap para anggota Paskibraka dapat menjadi pelopor dalam penerapan protokol kesehatan, sehingga semua mempu mencegah dan mempercepat penanganan Covid-19.

H Abdul Wahid juga berpesan kepada anggota Paskibraka memiliki integritas yang baik, mental yang kokoh, ulet, tegar dan pantang menyerah untuk berjuang demi kemajuan Kabupaten HSU, bangsa dan negara.

Kegiatan pengukuhan digelar dengan undangan terbatas tanpa kehadiran para orangtua, namun pelaksanaan disiarkan oleh Diskominfo HSU melalui saluran televisi lokal dan live streaming.

Tampak hadir pula dalam acara tersebut Kapolres HSU, Kodim 1001 HSU, Sekda HSU, Ketua DPRD HSU, Kepala Disporapar HSU serta para purna Paskibraka. (kanalkalimantan.com/dew)

Reporter : dew
Editor : kk


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->