Connect with us

Kota Banjarmasin

Polri Peduli Penghijauan, Polresta Banjarmasin Tanam 500 Pohon

Diterbitkan

pada

Program penghijauan serentak dilakukan jajaran Polres Banjarmasin Foto : fikri

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN -Program Kapolri tentang Polri Peduli Penghijauan secara serentak digelar oleh Polresta Banjarmasin dan polsek jajaran, Jum’at (10/1/2020) pagi.

“Kegiatan hari ini merupakan puncak dari Program Kapolri, dimana seluruh anggota Polri melakukan penanaman bibit pohon. Mari kita laksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab serta kesadaran tinggi dalam mewujudkan kelestarian lingkungan hidup,” ujar Kapolresta Banjarmasin, Kombes Sumarto.

Informasi yang didapat, bibit pohon yang ditanam sebanyak 500 batang dengan jenis pohon mahoni, trembesi, jengkol, dan kelor. Sasaran lokasi penanaman, kata Kombes Sumarto, yakni di daerah hukum Polresta Banjarmasin.

“Dalam program ini kami juga bersinergi dengan Pemerintahan Kota yang dikomandoi oleh Walikota Banjarmasin H. Ibnu Sina, yang saat itu berada di kawasan Pekapuran Raya Kecamatan Banjarmasin Timur,” papar Kombes Sumarto.

Sinergi yang dibangun, selain penanaman yaitu melakukan bhakti sosial dalam bentuk gotong royong kebersihan lingkungan. Harapannya, kekompakan dalam menjaga kelestarian dan kebersihan ini adalah merupakan salah satu wujud pengendalian dari pencemaran udara serta antisipasi dampak dari musim penghujan.

“Sebanyak 500 batang bibit pohon dibagikan pada masing-masing satuan fungsi arau kerja dan polsek jajaran,” tambah Kasubbag Humas Polresta Banjarmasin, Ipda Imam Purbadi. (kanalkalimantan.com/fikri)

Reporter : Kanalkalimantan.com/Fikri
Editor : Chell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->