Sport
Piala Thomas: Jonatan Christie Sikat Antonsen, Indonesia Ungguli Denmark 2-1

KANALKALIMANTAN.COM – Indonesia berbalik mengungguli Denmark 2-1 di semifinal Piala Thomas setelah Jonatan Christie berhasil mengalahkan Anders Antonsen di pertandingan ketiga, Sabtu (16/10/2021).
Sebagaimana diketahui, Indonesia sempat tertinggal setelah Anthony Ginting tumbang di laga pertama, namun kedudukan kembali imbang setelah pasangan Kevin/Marcus menang di laga kedua.
Turun di pertandingan ketiga semifinal Piala Thomas 2020 di Cerez Arena, Aarhus, Denmark, Jonatan bekerja ekstra keras untuk menundukkan Antonsen.
Lewat pertarungan rubber game, Jonatan menang 25-23, 15-21, 21-16.
Baca juga : Gelombang Panas Melanda Indonesia, BMKG Nyatakan Hoaks
Duel Jonatan vs Antonsen berlangsung sengit yang diwarnai empat kali setting. Gim pertama pada akhirnya menjadi milik Jojo– sapaan akrab Jonatan– dengan 25-23.
Meski sempat unggul, di gim kedua Jojo harus mengakui keunggulan Antonsen. Tampil gigih dan minim kesalahan, Antonsen memaksa Jojo menyerah 15-21.
Di awal rubber game, Antonsen memimpin jauh. Namun Jojo mampu bangkit dan memimpin hingga interval di angka 11-10.
Antonsen mengalami masalah lengan dan seperti mengalami kram yang membuat performanya menurun. Jojo yang tidak mensia-siakan kesempatan kian leluasa mendulang poin hingga menutup gim tersebut dengan kemenangan 21-16.
Indonesia berbalik unggul 2-1. (Suara.com)
Editor : Suara

-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
57 Pelamar Lolos Seleksi Administrasi Uji Kompetensi KPID Kalsel 2024-2027
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Bupati Banjar dan Jajaran Safari Ramadan ke Lokbaintan
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Kekosongan Kepala Daerah di Ibu Kota Kalsel
-
Bisnis2 hari yang lalu
Camilan dan Kue Kering di Pasar Sudimampir Mulai Ramai Diburu
-
Kota Banjarmasin3 hari yang lalu
Gunungan Sampah di Veteran Banjarmasin, Darurat Sampah Makin Menjadi
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Sahrujani – Hero Setiawan Bertekad Membawa HSU Bangkit