Connect with us

Kabupaten Barito Kuala

Patroli Malam Antisipasi Laka dan Kejahatan di Jalur Trans Kalimantan  

Diterbitkan

pada

Satlantas Polres Batola gencar lakukan patroli malam di ruas jalan Trans Kalimantan dan jalan Gubernur Syarkawi. foto: rdy

KANALKALIMANTAN.COM, MARABAHAN – Satlantas Polres Batola gencar lakukan patroli malam di ruas jalan Trans Kalimantan dan jalan Gubernur Syarkawi. Kampanye stop pelanggaran, stop kecelakaan dan keselamatan demi kemanusiaan meningkatkan kesadaran masyarakat, Kamis (27/8/2020) malam.

Kapolres Batola AKBP Lalu Moh Syahir Arif melalui Kasat Lantas AKP Paisal Amri Nasution mengungkapkan, patroli malam dilaksanakan rutin bertujuan untuk menekan angka kecelakaan, juga untuk mendukung program Polda Kalsel di bawah kendali Irjen Pol Dr Nico Afinta.

“Stop pelanggaran. Stop kecelakaan. Keselamatan untuk kemanusiaan. Mari kita wujudkan cinta lalu lintas,” ujar Kasatlantas Polres Batola. Paisal mengharapkan,  bentuk kegiatan yang dilaksanakan berupa patroli dialogis.

Sarana kegiatan yang digunakan, mobil patroli Sat Lantas Polres Batola, sepeda motor, senpi dan senter Lalin.

“Tujuannya tentu untuk situasi keamanan ketertiban lalu lintas yang kondusif di wilayah hukum Polres Batola. Juga sebagai upaya mencegah potensi Laka Lantas, serta antisipasi tindak kejahatan saat malam hari,” tuturnya. (kanalkalimantan.com/rdy)

Reporter : rdy
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->