Kalimantan Selatan
Paman Birin Letakan Batu Pertama Asrama Santri Madrasah Darussalam Tahfizh Martapura
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Gubernur Kalsel Sahbirin Noor meletakkan batu pertama pembangunan asrama santri Sekolah Pendidikan Muadalah Darussalam Tahfizh dan Ilmu Al Quran Martapura, Kabupaten Banjar, Rabu (12/7/2023) pagi.
Diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran dan Shalawat Thibil Qulub, Gubernur Kalsel Paman Birin -biasa disapa- bersama Pimpinan Madrasah Darussalam Tahfidz dan Ilmu Al Quran Martapura KH Muhammad Wildan Salman memimpin prosesi peletakan batu pertama.
Adapun asrama santri yang dibangun berukuran 31×13 meter dengan 4 lantai. Selain bangunan asrama santri, juga dibangun asrama ustadz, ruang makan, dan dapur, serta perkantoran madrasah.
Total biaya yang dianggarkan dalam pembangunan ini lebih dari Rp 100 miliar.
Turut hadir dalam kegiatan peletakan batu pertama, Ketua DPRD Provinsi Kalsel H Supian HK bersama Forkopimda, para Staf Khusus Gubernur, Sekdaprov Kalsel Roy Rizali Anwar bersama sejumlah Kepala SKPD Kalsel. (Kanalkalimantan.com/bie)
Reporter : bie
Editor : kk
-
pilkada 20243 hari yang lalu
Sidang PHP Kepala Daerah Kabupaten Banjar, Kuasa Hukum Saidi: Permohonan Pemohon kabur, Tidak jelas dan Terlalu Memaksakan
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Buka-bukaan Saksi Sidang Suap Proyek PUPR Kalsel, “Nominalnya Dikasih Tahu, Kalau Bisa 1 Miliar”
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
Waspada Durasi Musim Hujan Lama, Diprediksi Terjadi Sampai Pertengahan Tahun
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Tim Banjarbaru Hanyar Siapkan Empat Ahli di Sidang Gugatan MK
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Diduga Hendak Tawuran di Basung Cempaka, Warga Spontan Keroyok Kawanan Remaja
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
11 Remaja Tawuran di Cempaka Dipulangkan Polisi, Dibawah Umur Orangtua Dipanggil