Connect with us

DPRD KOTABARU

Ketua DPRD Sampaikan Terimakasih kepada Kapolres Kotabaru

Diterbitkan

pada

Ketua DPRD menghadiri acara pisah sambut Kapolres Kotabaru. Foto: Istimewa

KANALKALIMANTAN.COM, KOTABARU – Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis ikut menghadiri pisah sambut Kapolres Kotabaru yang baru, yakni AKBP Tri Suhartanto yang sebelumnya dijabat oleh AKBP M Gafur Aditya Harisada Siregar, Rabu (19/4/2023), di Mako Polres Kotabaru.

Dalam kesempatan tersebut, dikatakan oleh Syairi Mukhlis bahwa, kurang lebih 19 bulan AKBP M Gafur Aditya Siregar bertugas di Kotabaru, telah terbangun sinergitas dengan sangat baik yang tentu tidak akan dilupakan.

“Kami atas nama pimpinan DPRD Kotabaru mengucapkan terimakasih, selama beliau menjadi Kapolres Kotabaru masyarakat kami merasakan bagaimana keamanan di lingkungannya atau Kamtibmas terjaga dengan baik,” kata Syairi.

Disambungnya lagi, sinergitas yang sudah dibangun misalnya pada saat penanganan Covid-19 dan penanganan kemanusiaan dan masih banyak lagi hal lainnya. “Sekali lagi kami sangat berterimakasih dan memberikan apresiasi,” imbuh dia.

Baca juga: Kloter 1 Haji Embarkasi Banjarmasin Terbang 29 Mei, Jemaah Diminta Terus Jaga Kesehatan

Disamping itu, Syairi juga mengucapkan selamat datang kepada Kapolres Kotabaru yang baru AKBP Tri Suhartanto.

Sedikit dia menjelaskan terkait dengan luasan wilayah yang mana seperempat Provinsi Kalimantan Selatan, tentu Kapolres yang bertugas di bumi Saijaan lebih berat dimana di daratan Kalimantan ada 12 kecamatan dan di Pulau Laut ada 10 kecamatan.

“Selain itu, jarak tempuh antar kecamatan bisa ditempuh dalam waktu enam sampai tujuh jam.

Jadi, itulah gambaran Kotabaru dalam rangka membangun sinergitas, dan kami dari legilatif serta pemerintah daerah mengharapkan dukungan dari Polres Kotabaru agar dapat memperbaiki apa-apa yang dirasa kurang bagi daerah ini,” tandas dia. (Kanalkalimantan.com/muhammad)

Reporter: Muhammad
Editor: Dhani


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->