PILKADA TANBU
Ke Pura Agung Wanahita, Alpiya: Tanbu Itu Beragam, Hidup Rukun Berdampingan
KANALKALIMANTAN.COM, BATULICIN – Calon Wakil Bupati (Cawabup) M Alpiya Rakhman (MAR) bersilaturahmi dengan umat Hindu di Pura Agung Wanahita, Desa Wonorejo, Kecamatan Satui, Kabupaten Tanah Bumbu, Kamis (1/10/2020) siang.
“Ini acara Puja Wali (hari ultah) yaitu acara peringatan berdirinya Pura ini pak, acara sudah berlangsung sejak dua hari yang lalu, dan hari ini puncaknya,” kata Made Karta, sesepuh warga desa Wonorejo.
Acara ini diisi dengan sejumlah persembahan tari-tarian, dan acara puncak Puja Wali, sembahyang dan nantinya diakhiri dengan doa-doa.
Disela-sela kegiatan itu, Cawabup M Alpiya Rakhman (MAR) mengatakan, sengaja singgah untuk menyapa warga Hindu di Desa Wonorejo sebagai acara peringatan berdirinya Pura Agung Wanahita.
“Masyarakat Tanah Bumbu harus berbangga diri, kita bermacam agama dan suku bangsa ada di daerah kita, beragam budaya adat dan tradisi yang harus dilestarikan dan harus didukung,” ujarnya.
“Kita bersyukur masyarakat Tanah Bumbu hidup dengan rukun berdampingan dan terciptanya masyarakat Tanah Bumbu yang harmonis,” pungkasnya. (kanalkalimantan.com/rls)
Editor : kk
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Kadisdikbud Kalsel Masih Tak Kunjung Muncul ke Publik
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Pejabat ke Luar Daerah Diduga Tanpa Izin, Pj Sekda Banjarbaru Meradang
-
Kota Banjarbaru1 hari yang lalu
KPU Banjarbaru Beri Waktu 3 Hari Perbaikan Persyaratan Paslon
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Unjuk Rasa di Kantor Gubernur, Pendemo Minta Pencopotan Kadisdikbud Kalsel
-
Kota Banjarmasin19 jam yang lalu
Belum Memenuhi Syarat, Tiga Paslon Pilwali Banjarmasin Diberi Waktu Perbaikan
-
Hukum3 hari yang lalu
Mantan Ketua KPU Banjarbaru Divonis 6 Bulan Penjara, Kasus ‘Jualan’ Tambahan Suara Caleg