Connect with us

Kota Banjarbaru

Jenazah Korban Laka di Jl Mistar Cokrokusumo Akhirnya Berhasil Dievakuasi

Diterbitkan

pada

Korban lakalantas di Jl Mistar Cokrokusumo Banjarbaru berhasil dievakuasi. Foto: ibnu

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Setelah beberapa menit berupaya mengevakuasi korban laki-laki yang tertindih dump truk di Jalan Mistar Cokrokusomo, Kelurahan Cempaka, Kota Banjarbaru, akhirnya jenazah bisa dikeluarkan.

Rekanan Emergency Jon Fire&Rescue, Udin mengatakan, saat ini korban sudah berhasil dievakuasi dan dibawa ke RSD Idaman.

“Korban akan dibawa ke pemulasaran Jenazah RSD Idaman,” katanya, Senin (5/9/2022) malam.

Dijelaskannya, relawan beserta warga berupaya mengevakuasi jenazah korban dengan cara manual.

 

Baca juga : Protes Kenaikan BBM, Giliran PMII Geruduk DPRD Kalsel Besok!

“Tadi kami dibantu warga bersama mengangkat bak truk, dan mendongkrak truk agar dapat mengevakuasi jenazah,” jelasnya.

Dari bekas pecahan sepeda motor, korban terseret jauh dari lokasi kejadian titik awal laka lantas.

Di lapangan nampak excavator mini mencoba mengevakuasi dump truk warna kuning tersebut, sementara jenazah korban dievakuasi menggunakan mobil ambulans ke RSD Idaman Kota Banjarbaru. Sedangkan sopir truk diamankan di mobil Unit Laka Sat Lantas Polres Banjarbaru.

Sebelumnya, kecelakaan maut terjadi di Jalan Mistar Cokrokusumo, Kelurahan Cempaka, Kecamatan Cempaka, tepatnya di seberang komplek Graha Citra Megah, Senin (5/9/2022) malam, sekitar pukul 21.19 Wita.  Kecelakaan melibatkan dump truk roda enam dengan kendaraan roda dua, Yamaha Jupiter warna biru.

Pengendara sepeda motor roda dua meninggal dunia di tempat setelah sebagian tubuh korban yang berjenis kelamin laki-laki itu tertindih bak truk. (Kanalkalimantan.com/ibnu)

Reporter : ibnu
Editor : cell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->