Connect with us

Kanal

Hj Anisah, Perempuan Hebat Kalsel Berbagi Inspirasi di HUT Antara ke-82

Diterbitkan

pada

Hj Anisa Wahid saat menjadi narasumber di acara HUT Antara sekaligus penyerahan Antara Award 2019. Foto: dew

BANJARMASIN, HUT ke- 82 Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) Antara sekaligus penyerahan Antara Award 2019, menjadikan moment spesial bagi Hj Anisah Rasyidah Wahid, Ketua TP PKK sekaligus Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Daerah (DPPKB) Kabupaten HSU.

Pada momen yang digelar di Mahligai Pancasila Banjarmasin, Rabu (4/12), isteri Bupati HSU ini dipercaya sebagai narasumber seminar yang mengangkat tema perempuan pilar peradaban bangsa. Hj. Anisah bersama Bupati Barito Kuala Hj.

Noormiliyani didaulat sebagai narasumber, karena dua perempuan ini dipandang sebagai perempuan hebat Kalsel yang telah banyak memberikan inspirasi bagi masyarakat. “Alhamdulillah selama ini masyarakat kabupaten Hulu Sungai Utara sangat mendukung kami,” ucap Anisah saat memberikan pidato di hadapan undangan.

Anisah menyebut, selama dua periode kepemimpinan Bupati H Abdul Wahid HK dari 2012 hingga sekarang, dukung penuh dari seluruh lapisan masyarakat membuat dirinya dapat mendampingi suami. Baik sebagai seorang ibu Bupati, kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana maupun sebagai ibu rumah tangga.

Anisah juga mengaku perjuangannya selama ini berawal sebagai petugas penyuluh KB sejak tahun 1993 hingga sekarang menjadi ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten HSU tidak terlepas dari sasaran yang sama yaitu masyarakat.

Dirinya berharap dari semua yang telah dilakukannya dapat memberikan manfaat sebagai pendorong para kaum perempuan untuk tidak dianggap remeh sehingga sama kuatnya dengan kaum pria.

Sementara itu, Kepala Biro LKBN Antara Kalsel Nurul Aulia Badar saat memberikan sambutan mengaku bersyukur dapat menghadirkan dua tokoh perempuan yang memiliki pengaruh sekaligus sumber inspiratif bagi kaum hawa.

“Alhamdulilah kami bisa menghadirkan dua sosok inspiratif ini, tentu keduanya punya banyak pengalaman dan prestasi yang bisa dibagikan sebagai inspirasi oleh undangan yang hadir,” terang Nurul Aulia Badar

Menurut pria yang akrab disapa Olly ini, kedua narasumber tersebut dipilih lantaran sederet prestasi yang mereka raih selama ini. Sehingga seminar yang menjadi rangkaian ajang penyerahan penghargaan Perempuan Hebat Kalimantan Selatan Award 2019 itu sangat tepat menghadirkan sosok perempuan istimewa pula.

Selain itu, Hj Anisah Rasyidah Wahid selama ini dikenal punya peran penting dalam deretan prestasi yang diraih Pemerintah Kabupaten HSU di bawah kepemimpinan sang suami H Abdul Wahid HK.

Anisah pernah menerima penghargaan Pakarti Madya 1 untuk kategori kabupaten oleh pemerintah pusat dalam lomba Kesatuan Gerak PKK-KKBPK-Kesehatan Tingkat Nasional dalam rangkaian acara Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-25 di Manado, Sulawesi Utara tahun 2018 silam.

Sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten HSU, dia juga punya kepedulian tinggi terhadap kemajuan PKK di daerahnya mulai tingkat kabupaten, kecamatan hingga pelosok desa.(dew)

Reporter : Dew
Editor : Chell

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->