Connect with us

Kabupaten Banjar

“Diserbu” Pedagang, Ibu Menteri ESDM Senang Berada di Pasar Terapung Lokbaintan

Diterbitkan

pada

Suasana kunjungan Menteri ESDM Ratna Arifin Tasrif berserta rombongan ke Pasar Terapung Lokbaintan. Foto/video : Nurhasanah

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Menteri ESDM Ratna Arifin Tasrif berserta rombongan dari Bidang 5 Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja Indonesia Maju (OASE KIM) berkunjung ke Pasar Terapung Lokbaintan, Kecamatan Sungai Tabuk, Sabtu (18/11/2023).

Menaiki perahu karet Danbekang VI 44-02 TNI AD rombongan Bidang 5 OASE KIM bersandar di dermaga Pasar Terapung Lokbaintan, Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan.

Melihat hal itu pedagang yang menggunakan perahu kecil serentak menyerbu perahu karet Danbekang VI 44-02 TNI AD.

Baca juga: Acil Amah Panjatkan Doa Persiapan Lomba Balap Jukung di Lokbaintan

Dengan riuh suara yang terdengar tawar menawar acil dan paman menawarkan jualannya kepada rombongan ibu menteri.

Begitu banyaknya penjual yang menyerbu perahu karet, rombongan disarankan untuk singgah sebentar minum teh hangat.

Suasana kunjungan ibu Menteri ESDM Ratna Arifin Tasrif berserta rombongan ke Pasar Terapung Lokbaintan. Foto/video : Nurhasanah

“Iya, mereka rombongan dari Bidang 5 OASE KIM ada kunjungan kerja sekalian singgah ke wisata Pasar Terapung Lokbaintan untuk menikmati kearifan lokal di sini,” kata Widyawati Candra, istri Danramil 09 Sungai Tabuk .

Baca juga: Tak Temukan Pelanggaran Pidana Pemilu, Kasus Kadisdikbud Muhammadun Direkomendasikan ke KSAN

Bidang 5 OASE KIM diketuai Ratna Arifin Tasrif (istri Menteri ESDM) dengan anggota Ernawati Trenggono (istri Menteri KP), Martati Amran (istri Mentan), Nanny Hadi Tjahjanto (istri Menteri ATR), Metty M Herindra (istri Wamenham), Nina Suahazil (istri Wamenkum), dan Lilia Dohong (istri Wamen LK).

“Saya senang sekali kesini,” kata Ratna Arifin Tasrif, istri Menteri ESDM kepada Kanalkalimantan.com. (Kanalkalimantan.com/nh)

Reporter: nh
Editor: Dhani


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->