Connect with us

HEADLINE

BREAKING NEWS. Ribuan Ikan Keramba Jaring Apung di Batola Mati Mendadak!

Diterbitkan

pada

Ribuan ikan di keramba jaring apung di Batola mati mendadak Foto : retno

MARABAHAN, Ribuan ikan keramba jaring apung, di Sepanjang pinggiran Sungai Barito Kabupaten Barito Kuala mati mendadak. Alhasil kelompok tani mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.

Adapun jenis ikan yang dikerambakan ini adalah ikan nila hingga ikan patin, mayoritas berdampak terbanyak didata beradi di Kecamatan Marabahan hingga wilayah Kecamatan Bakumpai.

“Matinya ribuan ikan milik kami ini sejak tingginya curah hujan yang terjadi beberapa hari belakangan terakhir,mungkin berpengaruh pada pH air yang ada,” kata Amat petambak Asal Desa Lepasan.

Atas kejadian ini dirinya merugi hingga 5 juta rupiah, ironisnya ikan yang dibudidayakannya ini masih berukuran kecil dan masih belum siap panen sehingga ikan yang mati tidak dapat dijual ke pasar.

“Ikan ditempat saya ini masih kecil-kecil, seandainya ukuran lumayan sebelum mati bisa saya jua kepasar, namun nyatanya seperti ini ya saya hanya bisa pasrah saja,” akunya.

Ditambahkan amat, ikan yang sudah mati dibuang ke daratan, sehingga di harapkan dapat mengurangi dampak penyebaran penyakit pada ikan kepetambak yang lain. (Eno)

Reporter : Eno
Editor : Chell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->