Connect with us

Kota Banjarmasin

Kebakaran di Pekauman Banjarmasin, Hanguskan 5 Rumah, 3 Sepeda Motor Tak Terselamatkan

Diterbitkan

pada

Asap tebal menyelimuti langit saat kebakaran terjadi di Pekauman, Gang Suriya, Jalan Rantauwan Darat, RT 04 Kelurahan Kelayan Selatan, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Senin (5/12/2022).

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Sebanyak lima buah rumah hangus dilahap api yang berkobar di Gang Suriya, Jalan Rantauwan Darat, RT 04 Kelurahan Kelayan Selatan, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Kota Banjarmasin, Senin (5/12/2022) siang.

Dihimpun melalui data petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Banjarmasin yang berada di lokasi kebakaran, api mulai berkobar sekitar pukul 14.27 Wita.

Gumpalan asap tebal meninggi terlihat dari atas. Api diduga berasal dari salah satu rumah warga yang kemudian membesar dan merembet ke bangunan rumah kayu lainnya.

“Awalnya seorang saksi melihat api menyala dari atas atap rumahnya, kemudian karena rumahnya kayu yang mudah terbakar, jadi cepat merembetnya,” ujar Budi Setiawan MT, Kepala DPKP Kota Banjarmasin, Senin (5/12/2022) petang.

Kebakaran menghanguskan 5 buah rumah dan 3 sepeda motor di Gang Suriya, Jalan Rantauwan Darat, Banjarmasin. Foto: wanda

Baca juga : Pj Bupati HSU: Saling Bersinergi Jalankan Roda Pemerintahan

Api menghanguskan total 4 buah rumah milik Agus Ariyanto 1 KK dengan 2 jiwa, Imin 1 KK dengan 7 jiwa, Sholihin 1 KK dengan 3 jiwa, Khairullah 1 KK dengan 3 jiwa.

Serta sebuah rumah milik Legium 2 KK dengan 6 jiwa yang mengalami kerusakan sekitar 60 persen.
Akibat kebakaran itu, api turut menghanguskan sebanyak 3 buah sepeda motor milik warga.

Dengan akses jalan sekitar 2 meter serta sumber air yang terjangkau akhirnya petugas Damkar berhasil menjangkau api hingga mengeluarkan asap putih sekitar pukul 15.30 Wita.

Baca juga  : Kendarai Trail, Gubernur Ukir Rekor MURI Turdes Terpanjang 1.000 Kilometer

Kebakaran tak sampai menimbulkan korban jiwa dan diketuhui kerugian yang ditaksir sebanyak puluhan juta rupiah.

“Untuk api sudah dapat diatasi sepenuhnya, Alhamdulillah tidak ada korban jiwa,” imbuhnya.
Lebih jauh saat ini, petugas masih melakukan penyelidikan akan penyebab terjadinya kebakaran di belakang Indomaret Pekauman ini. (Kanalkalimantan.com/wanda)

Reporter : wanda
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->