Connect with us

Kota Banjarmasin

13 Arsiparis Dilatih Aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis

Diterbitkan

pada

Dispersip Provinsi Kalsel mengadakan pelatihan untuk arsiparis aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis (SIKD). Foto : mario

BANJARMASIN, Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) bekerjasama dengan Dispersip Provinsi Kalsel mengadakan pelatihan untuk arsiparis aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis (SIKD), Selasa (25/9) dan Rabu (26/9).

Kegiatan selama dua hari itu bertempat di Depo Arsip Provinsi Kalsel Jalan Panglima Batur No 1 Banjarbaru.

Peserta sebanyak 13 orang terdiri 8 orang arsiparis dari depo arsip dan 5 dari SKPD yaitu BKD, inspektorat, BPSDM dan lainnya.

Kepala Dispersip Kalsel, Hj Nurliani Dardie, menyatakan, peserta selain mendapat ilmu teoritis juga praktik langsung. Pelatihan ini peserta dapat menerapkan serta mengimplementasikan aplikasi SIKD di lingkungan kerjanya demi pengadministrasian dan pemberkasan serta penataan arsip dengan berbasis elektronik untuk mencapai keberhasilan dan tujuan organisasi yang lebih baik dan modern. “Semoga ilmu yang dipaparkan dapat bermanfaat untuk peningkatan kearsipan di instansi masing-masing,” ujarnya.

Aplikasi SIKD berdasarkan pada peraturan kepala Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) nomor 15 Tahun 2015 tentang aplikasi SIKD dan SIKS yang sejalan dengan program pemerintah yang menghendaki proses surat menyurat di lingkungan kementrian /lembaga dalam dilaksanakan secara elektronik sehingga lebih cepat dan aman.

Dengan pelatihan ini diharapkan akan diperoleh kesamaan pemahaman mengenai alur penanganan surat menyurat, baik surat masuk maupun surat keluar serta cara pengarsipan dan pemusnahannya.

Pelatihan ini juga mengasah kemampuan pimpinan dan staf dalam menangani surat menyurat secara elektronik yang secara bertahap mulai diterapkan. (mario)

Reporter: Mario
Editor: Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->