Connect with us

Kota Banjarbaru

Update Banjir di Banjarbaru: Air di Bangkal Mulai Surut, Warga di Landasan Ulin Timur Dievakuasi

Diterbitkan

pada

Banjir di Kelurahan Landasan Ulin Timur terjadi Selasa (12/1/2021) menyusul banjir di wilayah Kelurahan Bangkal. Foto : BPBD Banjarbaru

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Kondisi banjir di Kelurahan Bangkal, Kecamatan Cempaka, Banjarbaru, berangsurnsurut pada Selasa (12/1/2021) pagi. Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarbaru, ketinggian debit air sudah mulai turun di beberapa lokasi.

“Kalau di RT 6, 7, 10, 11 dan 12, rata-rata ketinggian airnya sudah semata kaki di dalam rumah,” kata Sekretaris BPBD Banjarbaru, Ida.

Kendati demikian, hingga sampai saat ini masih ada beberapa titik lokasi banjir di Kelurahan Bangkal yang mana debit air masih di ketinggian lutut orang dewasa. Dalam hal ini, Ida menjelaskan lokasi tersebut berada di dua RT.

“Ada dua titik lokasi di Kelurahan Bangkal yang sampai saat ini ketinggian airnya masih selutut orang dewasa. Yakni, di RT 8 dan 9. Masih kita terus pantau dan monitoring,” sebutnya.

 

Sebagaimana diketahui, Kelurahan Bangkal, Kecamatan Cempaka, menjadi lokasi yang terdampak parah akibat banjir, pada Senin (11/1/2021) dini hari. Luapan air saat itu mencapai ketinggian dada orang dewasa mengakibat ratusan jiwa harus mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Ida menyebut bahwa ratusan warga di wilayah tersebut masih mengungsi, baik itu di rumah kerabat maupun di posko bencana yang telah didirikan. Kendala yang saat ini ditemui, ialah pasokan kebutuhan makanan.

“Warga sangat membutuhkan suplai makanan. Hal ini sudah kita kooridnasikan ke Dinas Sosial. Dapur umum juga sudah kita sediakan. Semoga bisa teratasi,” terang Sekretaris BPBD Banjarbaru.

Sementara itu, informasi terbaru banjir kembali terjadi di wilayah Banjarbaru setelah diguyur hujan sejak Selasa dini hari. Lokasi yang terdampak adalah di wilayah Kelurahan Landasan Ulin Timur, Kecamatan Landasan Ulin.

“Saat ini kita sedang melakukan evakuasi terhadap warga Landasan Ulin Timur. Perkembangannya akan serega kita laporkan,” tandas Ida. (kanalkalimantan.com/rico)

Reporter : Rico
Editor : Bie

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->