Connect with us

Kota Banjarbaru

Rencana Pembangunan JPO 2022 di Banjarbaru Masih Terkendala Izin Balai Jalan Nasional

Diterbitkan

pada

Rencana pembangunan JPO di Banjarbaru Foto: ist/pupr

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Sejumlah pembangunan infrastruktur akan dilakukan Pemko Banjarbaru. Salah satunya proyek jembatan penyeberangan orang (JPO) di dua titik yang mulai digarap 2022 mendatang.

Pembangunan ini akan dilakukan di lokasi dengan kepadatan tinggi yakni di Jalan A Yani Km 34, tepat di samping SPBU Coco Kelurahan Loktabat Utara dan di Landasan Ulin, tepatnya di depan Pondok Pesantren Al-Falah.

“Untuk mengurangi kepadatan lalu lintas dan rawan kecelakaan, Pemko berencana membangun JPO untuk pejalan kaki guna kelancaran lalu lintas dan keselamatan penyeberang jalan,” ucap Wali Kota Banjarbaru M Aditya Mufti Ariffin, Jumat (29/10/2021).

Sementara itu, Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Banjarbaru M. Adi Maulana mengatakan, pembangunan ini masih terkendala izin dari Balai Jalan Nasional. Meski katanya Dana Insentif Daerah (DID) sudah dikeluarkan.

 

Baca juga : Pencabutan PP 99 Tahun 2012 Jadi ‘Angin Segar’ Koruptor Lebih Mudah Dapat Remisi!

“Kita menunggu balai jalan untuk mengeluarkan perizinan, karena melintasi jalan nasional secara aturan harus mendapat izin dari Balai Jalan Nasional,” tuturnya.

Meski begitu, kata Adi ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh Pemko Banjarbaru mengenai pembangunan JPO ini salah satunya tidak ada unsur komersil.

“Tidak boleh ada program semacam CSR (Corporate Social Responsibility) ataupun memakai dana dari swasta dengan perjanjian diperbolehkan memasang iklan justru itu dilarang,” tambahnya.

Direncanakan JPO ini akan dijadikan salah satu ikon Kota Banjarbaru yang baru dan akan ditata sebagus serta seindah mungkin guna membuat kesan nyaman dan aman bagi penyeberang kaki.

“Kalau sudah menerima izin, kalau tidak ada aral atau kendala pembangunan ini akan dilaksanakan pada Maret tahun 2022 yang diperkirakan selesai Oktober 2022,” tutupnya. (Kanalkalimantan.com/ibnu)

Reporter : ibnu
Editor : cell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->