Connect with us

DPRD Kota Palangka Raya

Ketua DPRD Palangkaraya: Waspada Varian XBB

Diterbitkan

pada

Ketua DPRD Palangkaraya Sigit K Yunianto. Foto: ist

KANALKALIMANTAN.COM, PALANGKARAYA – Ketua DPRD Palangkaraya Sigit K Yunianto mengingatkan pemerintah kota setempat, untuk menyiagakan sarana dan prasarana (sarpras) layanan kesehatan, untuk mewaspadai varian Covid-19 XBB.

Kewaspadaan terhadap sejak dini harus diwaspadai Pemerintah Kota Palangkaraya. Terutama menyiapkan kesiagaan sarana prasarana kesehatan. Terlebih mempunyai pengalaman dalam hal penanganan penanggulangan pandemi selama ini.

“Tetapi tak kalah pentingnya adalah masyarakat, agar tetap mematuhi protokol kesehatan pada situasi tertentu,”ungkap, Sigit, Rabu (2/11/2022).

 

Baca juga  : Menpan-RB Luncurkan SIMRS Batola

Sekretaris PDIPerjuangan di Kalteng ini mengingatkan, agar masyarakat tetap membiasakan diri memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, mandi yang bersih, serta tetap menerapkan pola hidup sehat.

“Lakukan vaksinasi Covid-19 bagi yang belum, serta jalani protokol kesehatan. Kedua hal ini menjadi solusi mencegah penyebaran Covid-19. Termasuk mencegah varian baru,” tukasnya.(Kanalkalimantan.com/tri)

Reporter : tri
Editor : cell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->