Connect with us

HEADLINE

Hadirkan Aplikasi Pepustakaan Digital iKalsel, Mudahkan Membaca eBook

Diterbitkan

pada

Tampilan aplikasi iKalsel, perpustakaan digital yang hadir dalam format aplikasi disediakan Dispersip Kalsel. Foto : Abdullah

BANJARBARU, Demi memudahkan masyarakat dalam menikmati buku bacaan di zaman era digital, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kalsel meluncurkan aplikasi iKalsel.

Launching ini langsung dilakukan oleh Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor, Kepala Perpustakaan Nasional Muhammad Syarif Bando, Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani, Kepala Pusat Perbukuan dan Kurikulum Kemdikbud Awaluddin Tjalla, Kepala Dispersip Kalsel Hj Nurliani Dardie, di lapangan dr Murjani, Sabtu (31/3) kemarin.

Sekretaris Dispersip Kalsel Ramadhan mengatakan, hari ini hamper seluruh kehidupan sudah habis masuk ke dunia digital, tidak bisa lagi membedakan mana berita benar mana tidak benar, kebohongan jadi santapan sehari-hari, yang menimbulkan kebencian di antara kita.

“Maka i-Kalsel hadir memberikan informasi yang benar, sehingga menjadi penyeimbang dari sosial media. iKalsel sama bentuknya dengan media sosial, diharapkan dapat membangkitkan semangat membaca anak-anak milineal yang memang kebutuhan mereka kecepatan dan ketepatan,” katanya.

Ramadhan mengatakan, perpindahan masyarakat dalam membaca buku, dari buku fisik ke digital, tentunya menjadi sebuah tantangan sekaligus rintangan bagi para penerbit.  Bangsa akan habis ketika penerbit tidak punya ruang untuk membuat buku dan menyebarkan ke masyarakat.

“Hadirnya iKalsel menjadi media utama yang menyediakan ruang bagi para penerbit dan mempublikasikan buku, dan masyarakat bisa membaca,” katanya.

Dia menambahkan, ada hal yang menarik dari iKalsel, semua orang dapat berperan aktif membuat perpustakaan pribadi dan meminjamkan koleksi yang dimiliki kepada pembaca sesuai dengan jumlah copy buku yang tersedia, tanpa ada rasa takut tidak dikembalikan karena buku akan kembali secara otomatis apabila jangka waktu peminjaman sudah berakhir.

Ramadhan menjelaskan, kehadiran iKalsel sebagai konsep perpustakaan yang hadir untuk memberikan bahan bacaan secara gratis, tetapi juga memberikan ruang untuk penerbit dan penulis supaya tetap bisa berkreasi memanfaatkan era digital melaui iKalsel.

Dalam aplikasi iKalsel saat ini telah ada ePustaka Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor, Wakil Gubernur Kalsel H Rudy Resnawan, Sekdaprov Kalsel Drs H Abdul Haris Makkie MSi serta Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Dra Hj Nurliani Dardie MAP, dengan koleksi ebook di dalam ePustaka masing-masing.

Pengembangan Aplikasi Perpustakaan Digital yang bekerjasama dengan PT Woolu Aksara Maya, pada peluncurannya memiliki lebih dari 1.000 koleksi judul ebook yang dapat langsung dibaca oleh masyarakat secara gratis melalui perangkat digital baik smartphone berbasis Android maupun akses melalui PC/laptop.

Kepala Dispersip Kalsel Hj Nurliani Dardie menyampaikan, kehadiran aplikasi perpustakaan digital iKalsel merupakan upaya Dinas Perpustakaan dan Kearsipan untuk mendekatkan layanan perpustakaan kepada masyarakat dan memberikan kemudahan dalam mengakses buku serta informasi yang berkualitas kapan saja dan di mana saja menuju masyarakat gemar membaca.

“Hadirnya iKalsel sebagai perpustakaan digital sejalan dengan visi dan misi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kalimantan Selatan dalam upaya meningkatkan kualitas SDM serta mewujudkan masyarakat gemar membaca. Koleksi buku yang ada dalam ePustaka akan terus bertambah sehingga masyarakat memiliki kesempatan untuk mengakses buku lebih banyak,” jelasnya.

iKalsel dapat dinikmati secara mudah dan gratis dan tersedia di Google Play, untuk desktop juga bisa masuk di www.ikalsel.id. Fitur-fitur yang tersedia di iKalsel seperti koleksi, ePustaka, Feeds, rak buku dan eReader.

Untuk membaca di iKalsel anda bisa download iKalsel di Google Play bagi pengguna handphone atau kunjungi www.ikalsel.id melalui web (pengguna PC).  Selanjutnya mendaftar dengan menggunakan akun facebook atau email dengan mengikuti saran dan langkah yang diberikan, dalam pengisian data informasi harus lengkap.  Setelah mendaftar anda dapat menelusuri beragam judul ebook di fitur koleksi atau bergabung sebagai anggota epustaka dan meminjam buku. Terakhir, lengkapi profil di fitur edit profile dengan menambahkan photo dan nama lengkap serta biografi anda. (abdullah)

Reporter: Abdullah
Editor: Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->