Kabupaten Tanah Bumbu
Benahi Berbagai Sektor, Wujudkan Tanah Bumbu menjadi Serambi Madinah

KANALKALIMANTAN.COM, BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar meminta dukungan doa kepada seluruh jamaah Majelis Lailatul Jumat Mesjid Darul Azhar Kecamatan Simpang Empat, Kamis (10/3/2022) untuk suksesnya pembangunan di daerah. Sinergi ini menjadi penting untuk mewujudkan Tanbu sebagai Serambi Madinah.
Permintaan tersebut terucap dari Bupati Zairullah Azhar di sela menghadiri Majelis Lailatul Jumat. Ia menyampaikan perjuangan membuat Kabupaten Tanah Bumbu ini semakin maju, sejahtera dan tenteram merupakan impian bersama.
“Dimulai dari menjaring permasalahan daerah untuk dilakukan pembenahan sistem dan mengupayakan strategi yang tepat, merambah pada perhatian di sektor-sektor peningkatan ekonomi masyarakat dan daerah,” terangnya.
Dengan kekuatan dimensi spiritual, Bupati Tanbu meyakini jalan perjuangan ini akan dimudahkan oleh Allah SWT. Oleh karenanya, Bupati Abah Zairullah memohon ijin dan doa.
Baca juga : Polres Banjarbaru Terima Penghargaan Layanan Prima
Pada setiap musyawarah kerja, Bupati akan ingatkan kembali kepada seluruh jajaran SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) lingkup Tanah Bumbu beserta pejabat dan pengurus desa dan kecamatan agar mengutamakan serta memuliakan membantu warga miskin, anak-anak yatim dan orang tua jompo.
“Mohon doanya, agar kita bisa menjadikan Tanah Bumbu bagaikan serambi Madinah,” ucapnya.
Bercermin pada Kota Madinah sebagai salah satu kota luar biasa tenteram dengan perekonomian yang bagus, masyarakat di sana pun dianggap sejahtera. (kanalkalimantan.com/ftr)
Reporter : ftr
Editor : cell

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Sidang Gugatan Pilwali Banjarbaru Hadirkan Tiga Ahli, Titi Anggraini: Pilkada Calon Tunggal Seharusnya Melawan Kotak Kosong
-
Kabupaten Banjar3 hari yang lalu
Hadiri Penetapan Pemenang Pilbup Banjar, Saidi Mansyur Ucapkan Terima Kasih
-
HEADLINE3 hari yang lalu
KPK Siapkan Tuntutan Dua Pemberi Suap Proyek PUPR Kalsel
-
Kabupaten Kapuas3 hari yang lalu
KPU Kapuas Tetapkan HM Wiyatno-Dodo sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Angkutan Pelajar Gratis Tak Jelas, Organda-Dishub Banjarbaru Belum Bersepakat
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Penandatanganan Fakta Integritas, PK, dan Perjanjian Kontrak Kerja Non ASN Diskominfosandi HSU