Kabupaten Balangan
Basaruan II Berhasil Kumpulkan 3,8 Ton Sampah dari Sungai Balangan
KANALKALIMANTAN.COM, PARINGIN – Babarasih Aliran Sungai Balangan (Basaruan) II berhasil mengumpulkan 3,8 ton sampah, menanam 400 bibit pohon, melepaskan 700 anak ikan baung, dan menaburkan puluhan liter ekoenzim di Sungai Balangan.
Kegiatan ini juga disertai kampanye lingkungan berlangsung dari Sabtu dan Minggu (27-28/7/2024) digelar oleh Komunitas Jelajah Balangan (KJB) untuk kali kedua dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup.
KJB ingin menjaga dan melestarikan lingkungan meski dalam skala kecil. Event ini melibatkan 18 tim, terdiri dari karang taruna desa, relawan, BPK, dan organisasi pecinta alam.
Ketua Pelaksana Basarian II Annas menyatakan bahwa antusiasme peserta sangat tinggi, dengan pengumpulan sampah hingga tiga kali lipat lebih banyak dari tahun sebelumnya.
Baca juga: Diminta Hapus Video Curhat Sentil Kadisdikbud Kalsel, Bu Guru Amalia Tak Mau Plin-Plan
Pada Basaruan I tahun 2023, hanya 1,1 ton sampah yang terkumpul. Tim Anak Muda Berkarya (Amuba) dari Desa Murung Jambu berhasil mengumpulkan 1 ton kilogram sampah dan meraih gelar peraih lanting terbaik, tim Haing Barami dari Bintang Ara, Kabupaten Tabalong, mengumpulkan 938 kilogram sampah, dan Relawan Banyu Daras (RBD) mengumpulkan 860 kilogram sampah.
Annas berterima kasih kepada seluruh panitia pelaksana kegiatan dan pengurus KJB yang telah mempersiapkan event ini selama hampir tiga bulan terakhir.
“Event Basaruan II dapat terselenggara dengan sukses berkat persiapan yang matang dan bantuan dari rekan-rekan penyelenggara Balarut Maharagu Sungai (Bamasung) di Tabalong,” ujarnya. “Basaruan merupakan agenda tahunan kami, jadi tahun depan juga akan digelar,” tambahnya.
Acara ini didukung oleh Balai Wilayah Sungai III Kalimantan, Pemkab Balangan, Dinas Lingkungan Hidup Balangan, BPBD Balangan, DKP3 Balangan, PT Adaro Indonesia, PT Balangan Coal, PT SIS, PT Buma.
Basaruan III direncanakan akan digelar kembali pada tahun 2025. Annas berharap event ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah ke sungai dan melestarikan bantaran sungai dengan menanam bibit pohon. (Kanalkalimantan.com/mcbalangan)
Reporter: mcbalangan
Editor: kk
-
pilkada 202423 jam yang lalu
Dilaporkan ke Bawaslu Kalsel Soal Tindak Pidana Pemilu, Syaifullah Tamliha Dipanggil Klarifikasi
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Demo Warga Respon Suara Tidak Sah ‘Menang’ Pilwali Banjarbaru, Tuntut Pilkada Ulang!
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Warga Pendemo Minta KPU Banjarbaru Tunda Penetapan Hasil Pilwali
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Forum Ambin Demokrasi: Pilwali Banjarbaru Layak Diulang
-
HEADLINE7 jam yang lalu
Sah! Lisa Halaby-Wartono Pemenang Pilwali Banjarbaru
-
Dishut Kalsel2 hari yang lalu
Dishut Kalsel Tanam Bibit Pohon Trembesi Disepanjang Jalan Awang Peramuan