Connect with us

Kota Banjarbaru

Usung Konsep Rumah Limbah, Stand Kelurahan Loktabat Utara Tampil Beda di Banjarbaru Murdjani Festival 2021

Diterbitkan

pada

Konsep limbah rumah tangga mengantar stand Loktabat Utara juara pertama Banjarbaru Murdjani Festival 2021. Foto : Ibnu

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Mengangkat tema “Rumah Limbah” stand Kelurahan Loktabat Utara tampil sebagai juara pertama stand katagori kelurahan Banjarbaru Murdjani Festival 2021.

Limbah rumah tangga dan limbah kelapa menjadi keunikan tersendiri bagi stand Kelurahan Loktabat Utara dari stand-stand lainnya.

Ketua PKK Kelurahan Loktabat Utara, Marlinda Fitriani mengungkapkan Kelurahan Loktabat Utara mengambil konsep dari limbah walaupun sudah tidak terpakai lagi limbah kalau dikreasikan dan punya nilai jual tinggi.

“Stand Loktabat Utara mengangkat konsep dari rumah limbah, artinya rumah tangga yang sering dibuang khususnya dari tanaman,” ungkapnya.

 

 

Baca juga: Bus Vaksinasi ‘Kejar Tayang’ Beri Layanan Malam Hari

Di Kelurahan Loktabat Utara sendiri kata Marlinda, salah satu yang memanfaatkan limbah rumah tangga dan tanaman ini seperti komunitas Bonkla Borneo yang memanfaatkan limbah sebagai karya seni dan dikreasikan dengan berbagai karakter.

“Semua yang di stand Kelurahan Loktabat Utara seratus persen memanfaatkan limbah rumah tangga, seperti gapura yang terbuat dari kain bekas,” ujarnya.

 

Diungkapkan Marlinda pembinaan pemanfaatan limbah tidak hanya dari Kelurahan Loktabat Utara juga ada dari beberapa dinas terkait.

“Insyaallah kami akan lebih semangat lagi, kami akan membuktikan bahwa limbah rumah tangga itu berguna untuk masyarakat dan bisa meningkatkan pendapatan keluarga,” tandasnya.

Baca juga: Banjarbaru Murdjani Festival 2021 Berakhir, UMKM Bangkit dan Siap Bersaing di Pasar Bebas

Stand kelurahan lain yang berhasil memperoleh juara kedua adalah Kelurahan Palam dan juara ketiga Kelurahan Sungai Besar.

Kemudian, juara harapan pertama ada Kelurahan Landasan Ulin Barat, juara harapan kedua ada Kelurahan Guntung Manggis dan juara harapan ketiga ada Kelurahan Guntung Paikat. (kanalkalimantan.com/ibnu)

Reporter : ibnu
Editor : bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->