Connect with us

Sepak Bola

Usai Uji Coba Lawan Dua Tim Liga 1 Rampung, Shin Tae-yong Pulangkan Pemain

Diterbitkan

pada

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong memimpin latihan di Stadion Madya, Jakarta. Foto: dok. PSSI via suara.com

KANALKALIMANTAN.COM, JAKARTA – Pelatih Shin Tae-yong akan memulangkan pemain-pemain Timnas Indonesia U-23 usai uji coba melawan dua tim lokal rampung. Adapun Evan Dimas dan kawan-kawan bakal kembali ke timnya masing-masing pada 6 Maret mendatang.

Saat ini Timnas Indonesia U-23 sedang menjalani training camp (TC) di Jakarta yang sudah dimulai sejak 8 Februari lalu. Pemusatan latihan ini untuk bekal menghadapi SEA Games 2021.

Dijadwalkan skuat Garuda akan melakoni uji tanding melawan Tira Persikabo (3 Maret) dan Bali United (5 Maret). Uji coba ini termasuk rangkaian program dari Pelatih Shin Tae-yong selama TC berlangsung.

“Tanggal 6 Maret mereka akan dikembalikan kepada klub masing-masing untuk mempersiapkan pramusim Piala Menpora 2021,” kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, di Lapangan D, Senayan, Jakarta, Selasa (2/3/2021).

Terkait kapan skuat Timnas Indonesia U-23 akan kembali dikumpulkan masih belum diputuskan. Shin Tae-yong ingin pemain bermain di Piala Menpora 2021 lebih dahulu yang akan berlangsung pada 21 Maret sampai dengan 25 April mendatang.

“Setelah itu kami akan kaji dan berdiskusi lagi kapan mereka akan kembali berkumpul demi meningkatkan performa mereka,” tambah lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu

Terkait melawan Tira Persikabo dan Bali United, Iriawan memastikan Evan Dimas dan kawan-kawan bakal tampil maksima. Bahkan, mantan Kapolda Metro Jaya itu meminta skuat Garuda Muda mendapatkan kemenangan di laga itu.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kiri). Foto: Antara / Michael Siahaan via suara.com

“Untuk melawan Tira Persikabo para pemain diminta agar bermain santai saja, berikan yang terbaik tetapi serius. Ekspektasinya bisa bermain maksimal dan memberikan kemenangan,” ucapnya.

Adapun SEA Games 2021 akan berlangsung di Hanoi, Vietnam pada November mendatang. Tim ini ditargetkan membawa pulang medali emas setelah terakhir didapatkan pada 1991.(suara)

Editor: Suara


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->