Connect with us

HEADLINE

Penebar Hoax dan SARA Berhasil Dibekuk Jajaran Reskrimsus Polda Kalsel

Diterbitkan

pada

M Sodikin pelaku penebar hoax dan ujaran kebencian akhirnya ditangkap polisi Foto : istimewa

Tak hanya itu, pelaku juga membuat akun palsu di media sosial Intagram dengan nama @humaspolresbanjar_” dengan username: humaspolresbanjar_ dan password: huruf acak (seperti *****) untuk mengetahui apakah akun yg dibuatnya tersebut viral atau tidak. Setelah viral ternyata ada permintaan konfirmasi dari Instagram namun karena pelaku lupa passwordnya maka tidak bisa dibuka lagi dan akun tsb dihapus oleh Instagram.

Saat ini pelaku diamankan dan diperiksa di Mako Dit Reskrimsus Polda Kalsel.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo membenarkan penangkapan Sodikin. Melalui keterangan tertulisnya, Dedi mengatakan, pelaku itangkap oleh Unit Siber Subdit 2 Dit Reskrimsus Polda Kalimantan Selatan.

“Pelaku mengambil foto korban atas nama Agus Prasetiawan alias Reza Arbain melalui akun Facebook Putri aja Puput dan Eneng Eneng,” jelas Dedi.

Polisi menjerat Sodikin dengan Pasal 51 ayat (1) juncto Pasal 35 UU Nomor 11/2008 sebagaimana telah diubah menjadi UU Nomor 19/2016 tentang ITE dan Pasal 45A ayat (2) UU Nomor 19/2016 tentang perubahan atas UU ITE.

 Tanggapan Deddy Corbuzer

Akun Instagram penebar hoax yang mencatut nomor menejer Deddy Corbuzier akhirnya berhasil ditangkap polisi. Terkait hal tersebut, Deddy Corbuzier mengunggah foto pelaku yang berhasil ditangkap di akun Instagramnya.

Kemarin, Selasa (30/10/2018) Deddy Corbuzier memposting video tentang perburuannya terhadap akun Instagram @rezahardiansyah7071 yang telah mencatut nomor menejemennya dan melakukan penyebaran ujaran kebencian di sosial media.

Alhasil, setelah Deddy Corbuzier mengunggah  video tentang akun @rezahardiansyah7071, beritanya pun menjadi viral di sejumlah akun gosip Instagram. Deddy Corbuzier juga memuji tindakan cepat pihak kepolisan yang menangkap pemilik akun @rezahardiansyah7071.

“Info selanjutnya akan segera di Update. Kurang dari 24 jam Penghina Agama dan penyebar HOAX ini tertangkap… Kerja polisi yg luar biasa… Just info buat anak anak Alay yg lain… Internet punya jejak.. Mau akun bodong.. Mau apapun.. Kepolisian Indonesia saat ini sudah memiliki alat alat canggih yg bisa melacak jejak tersebut… Kita tunggu kabar selanjutnya.

ps: Lumayan nih buat Olahraga……” tulis Deddy.

Sebelumnya, lewat akun Instagramnya, Deddy Corbuzier menyatakan akan mencari akun yang mencantumkan nomor menejernya untuk memprovokasi dan menyebarkan hoax. Akun Instagram yang sedang dicari oleh Deddy Corbuzier tersebut adalah @rezahardiansyah. Akun tersebut tak segan menuliskan alamatnya yaitu Tanah Laut, Kalimantan Selatan.(rico)

Reporter : Rico
Editor : Chell


Laman: 1 2

iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->