ADV DPRD BANJARBARU
Ketua DPRD Ikut Konvoi Sosialisasi Pemberlakukan PSBB

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarbaru Fadliansyah ikut konvoi sosialisasi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di atas mobil terbuka menyusuri ruas jalan di kota ini, Kamis (14/5/2020).
Konvoi kendaraan itu dipimpin Wali Kota Nadjmi Adhani dalam satu mobil terbuka bersama Ketua DPRD dan Ketua Satgas Pengamanan PSBB Banjarbaru Letkol Arm Siswo Budiarto.
Pelaksanaan PSBB di Kota Banjarbaru berlangsung selama 14 hari sejak tanggal 16-29 Mei 2020 dan seluruh pergerakan masyarakat baik masuk maupun keluar Banjarbaru diperiksa petugas gabungan di beberapa pos.

Ketua DPRD Banjarbaru Fadliansyah (kiri-topi biru) bersama Wali Kota Nadjmi Adhani saat sosialisasi PSBB di kota itu. foto: humpro banjarbaru
Saat sosialisasi, Wali Kota meminta seluruh lapisan masyarakat baik berdomisili di Banjarbaru maupun dari luar daerah mematuhi aturan yang ditetapkan selama diberlakukannya pembatasan sosial itu.
“Kami minta masyarakat taat aturan PSBB karena sesuai tujuannya yakni membatasi pergerakan masyarakat untuk mencegah penyebaran virus corona,” ujar Wali Kota sebelum memulai konvoi kendaraan itu.
Khusus wilayah Banjarbaru ada empat titik pemeriksaan (check point) yakni SPBU Kilometer 17, u turn kompleks Citra Graha, SPBU jurusan Pelaihari, Simpang tiga Bangkal Cempaka dan Karang Anyar Taruna Praja. (kanalkalimantan.com/rico/adv)
Editor : bie

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Jelang Coblosan Ulang Pilwali Banjarbaru, Pengawas TPS Siap Diturunkan
-
Kabupaten Banjar2 hari yang lalu
Bagian Organisasi Setda Banjar Gelar Penguatan AKIP
-
PUPR PROV KALSEL2 hari yang lalu
Dorong Inovasi dan Kualitas Pekerjaan Konstruksi, PUPR Kalsel Gelar Sosialisasi Jasa Konstruksi
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pengamanan PSU Polres Banjarbaru Dibackup BKO Polda Kalsel, Satuan Brimob hingga Polres Tetangga
-
Infografis Kanalkalimantan2 hari yang lalu
Hari Kopassus 16 April, Ini Sejarah Korps Baret Merah “Berani, Benar, Berhasil”
-
Kabupaten Kapuas2 hari yang lalu
DPMPTSP Kapuas Petakan Potensi dan Peluang Investasi