HEADLINE
Hujan Lebat Pagi Hari di Banjarbaru, Jalan dan Permukiman Terendam

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Hujan deras menghantam Banjarbaru sejak pukul 06.00 Wita hingga pukul 09.00 Wita, Senin (4/7/2022).
Beberapa jalan ruas jalan dan titik permukiman warga di Kota Banjarbaru tergenang air, akibat meluapnya beberapa drainase dan sungai yang ada di Banjarbaru.
Dari pantauan Kanalkalimantan.com sedari pagi hujan melanda Banjarbaru dengan intensitas tinggi, seperti di ruas Jalan A Yani terpantau dari jembatan kembar Km 34 sampai Km 35 terendam air hingga 15-30 cm. Debit air sungai Kemuning juga terus mengalami kenaikan level permukaan.
Sementara itu beberapa wilayah permukiman di Banjarbaru mulai terjadi kenaikan debit air terutama di wilayah bantaran sungai.
Relawan KSR PMI Banjarbaru, Ilham menyebut diperkirakan ada beberapa wilayah di Banjarbaru yang terancam tergenang air.
Baca juga: 4.717 Ekor Ternak di Kalsel Sudah Vaksinasi PMK
“Seperti di Tonhar, Jalan Suratno, beberapa titik di Kelurahan Guntung Manggis, di Kelurahan Cempaka dan Kelurahan Kemuning,” tuturnya.
Di wilayah Kelurahan Kemuning sendiri disevut Ilham, ada potensi air tergenang hingga masuk ke rumah-rumah warga.
“Di Kelurahan Kemuning ada potensi air masuk rumah,” bebernya.
Sementara itu hingga pukul 09.00 Wita, hujan lebat masih melanda Kota Banjarbaru dengan intensitas tinggi.(Kanalkalimantan.com/ibnu)
Reporter : ibnu
Editor : bie

-
HEADLINE2 hari yang lalu
Pusat Perbelanjaan Modern di Banjarbaru Diduga Cemari Sungai
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Dugaan Pencemaran dari Pusat Perbelanjaan Modern, DLH Banjarbaru: Memang Ada Bau, Pipa IPAL Ada Kebocoran
-
HEADLINE23 jam yang lalu
Dugaan Pencemaran Lingkungan di Banjarbaru, Pengelola Perbelanjaan Modern Akui Ada Bau Menyebar
-
PEMILU 20241 hari yang lalu
Ini 10 Nama yang Lulus Seleksi Calon Anggota KPU Kalsel
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Tertutup Awan, Hilal di Banjarmasin Tidak Terlihat
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Ramadhan Banjarbaru Festival Dibuka, dari Makanan hingga Ceramah Agama