Connect with us

Pemprov Kalsel

Event di Kalsel Harus Kedepankan Kearifan Lokal

Diterbitkan

pada

Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita sata berada di kantor Setda Provinsi Kalsel. Foto : humpro kalsel

BANJARBARU, Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor menginginkan setiap kegiatan yang digelar di daerah, baik berskala nasional maupun lokal penting mengkedepankan unsur kearifan lokal.

Salah satunya para peserta  atau panitia di tingkat pusat atau daerah dianjurkan mengenakan busana sasirangan atau tenun kerajinan daerah Kalsel.

Hal tersebut disampaikan Gubernur Kalimantan Selatan, saat diminta tanggapan tentang upaya mengangkat kearifan lokal dalam setiap event berskala nasional maupun lokal.

Gubernur mengatakan , pemikiran  itu ia lontarkan pada rapat pleno Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) bersama Menteri Sosial Republik Indonesia Agus Gumiwang Kartasasmita di kantor Setda Provinsi Kalsel, Banjarbaru, Rabu (24/7).

Disampaikan pria yang akrab disapa Paman Birin ini, pada puncak peringatan HKSN nanti dirinya berharap peserta dari seluruh provinsi dapat mengenakan busana sasirangan.

Menurutnya, ini merupakan bentuk komitmen dalam mengangkat dan memajukan industri kerakyatan di Kalimantan Selatan.  Selain itu ini merupakan upaya dari memelihara eksistensi sasirangan.

“Bisa dibayangkan berapa ribu nanti orang datang dan mengenakan busana sasirangan, tentunya ini dapat mendongkrak industri kerakyatan di Kalsel,” katanya.

Dikatakanya, itu hanya dari sisi busana, selain itu banyak lagi inovasi-inovasi produk dari kain sasirangan seperti tas, jilbab, jaket dan lainnya.

Menurut Paman Birin selain mengangkat kearifan lokal, peringatan HKSN juga menjadi momentum untuk menumbuhkan kembali nilai-nilai kesetiakawanan.

Sementara itu, Menteri Sosial  Agus Gumiwang Kartasasmita mengamini keinginan Gubernur Kalimantan Selatan. Menurutnya, hal itu dapat mendorong perekonomian Kalsel menjadi lebih baik.

Rencananya, kain sasirangan tersebut menggunakan motif buah kasturi dengan filosofi kokoh, melindungi, memberi keteduhan dan kesejukan. Kasturi merupakan tanaman endemik yang tumbuh di Kalimantan Selatan. (rico)

Reporter: Rico
Editor: Bie


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->