Connect with us

Kanal

4 Kecamatan di HSU Nihil ODP, Orang Dalam Resiko Tercatat 1.078 Orang

Diterbitkan

pada

Data Covid-19 Kabupaten HSU per 8 April 2020.

KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Orang dalam pemantauan (ODP) Covid-19 di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) kembali mengalami penurunan. Tim Gugus Tugas P3 Covid-19 Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) kembali memberikan update perkembangan pada pukul 17.00 Wita pada Rabu (8/4/2020) melalui http://dinkes.hulusungaiutarakab.go.id/info-covid-19-hsu.

Meski kasus positif maupun yang berstatus PDP di Kabupaten HSU nihil, namun secara akumulasi jumlah berstatus ODP 24 orang, 44 orang telah menjalani pemantauan selama 14 hari atau ODP yang selesai pemantauan.

Adapun jumlah orang dalam pemantauan (ODP) di Kabupaten HSU dari 10 kecamatan, tercatat sebanyak 22 orang berada di Kecamantan Amuntai Tengah dengan jumlah selesai pemantauan 14 orang,  Amuntai Utara 16 orang dengan selesai pemantauan 13 orang, dan Kecamatan Haur Gading 15 orang dengan selesai pemantauan 9 orang.

Untuk Kecamatan Amuntai Selatan ODP tercatat 7 orang dengan selesai pemantauan 6 orang, Sungai Pandan (Alabio) tercatat 5 orang dan Kecamantan Banjang 3 dengan masing-masing selesai pemantauan 1 orang.

Nomor kontak gugus tugas Covid-19 di Kabupaten HSU yang bisa dihubungi warga.

Sementara untuk 4 kecamatan seperti Danau Panggang, Sungai Tabukan, Babirik dan Kecamantan Paminggir nihil kasus ODP.

Dari data tersebut, Meski Gugus Tugas Covid-19 HSU menjabarkan adanya sejumlah total ODP sebanyak 24 orang di HSU, namun status terbaru yang dicantumkan yakni Orang Dalam Resiko (ODR) sebanyak 1078 orang menjadi perhatian.

“(ODR) Orang yang datang dari daerah terjangkit atau pelaku perjananan, namun tidak ada gejala,” ujar Kadinkes HSU dr Agus Fidliansyah kepada Kanalkalimantan.com, Kamis (9/4/2020).

Ia menghimbau masyarakat untuk dapat melaporkan jika dalam waktu 14 hari terakhir baru datang bepergian dari daerah/wilayah yang terjangkat Covid-19 melalui call center Covid-19 Kabupaten HSU : 08125002649 atau call center masing-masing Poskesmas di Kabupaten HSU. (kanalkalimantan.com/dew)

Reporter : dew
Editor : bie

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->