Kabupaten Hulu Sungai Utara
219 Desa di HSU Gelar Pemilihan Anggota BPD Serentak
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Serentak hari ini Kamis (26/7/2023), desa-desa di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) menggelar pemungutan suara secara serentak pemilihan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) periode 2023-2029.
Pemungutan suara tersebut, salah satunya digelar di Desa Kota Raja, Kecamatan Amuntai Selatan, dengan menyiapkan satu buah TPS (Tempat Pemungutan Suara) di halaman kantor Dinas Sosial Kabupaten HSU.
Untuk menarik warga agar datang ke TPS menyalurkan hak suara, panitia menyediakan doorprize sebagai penyemangat pesta demokrasi di tingkat desa ini.
“Walaupun doorprize ini tidak seberapa, namun ini bisa jadi penyemangat,” kata salah satu panitia di TPS Desa Kota Raja, Syahrani kepada Kanalkalimantan.com.
Syahrani mengakui antusias warga untuk melakukan pemungutan suara sangat tinggi. Dari 13 RT yang ada, terbagi menjadi 9 daerah pemilihan (Dapil).
Baca juga: Eks Kepala PPATK Jadi Saksi Ahli Sidang Korupsi Mantan Bupati HST
Dirinya berharap, mereka yang terpilih nantinya dapat benar-benar berkomitmen untuk pembangunan di desa, terutama terkait pengawasan dana desa agar sesuai dengan ketentuan.
Terpisah, Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) HSU Amita Susana saat memantau jalannya pelaksanan pemilihan mengatakan, pelaksaan pemilihan anggota BPD dilaksanakan serentak di 10 kecamatan se Kabupaten Hulu Sungai Utara.
“Hari ini ada 5 kecamatan yang melaksanakan pemilihan anggota BPD, diantarnya yaitu Kecamatan Amuntai Tengah, Amuntai Utara, Amuntai Selatan, Haur Gading dan Kecamatan Banjang, sedangkan 5 Kecamatan selanjutnya akan melaksanakan pemilihan besok 27 Juli 2023,” kata Amita.
Baca juga: Luasan Karhutla di Kalsel 425,381 Hektare, Banjarbaru dan Tala Dua Daerah Terparah
Amita mengharapkan, dari hasil pemilihan BPD di Kabupaten HSU berjalan dengan lancar, tertib, dan tidak ada kendala apapun.
“Kepada anggota BPD yang terpilih nantinya bisa menjalankan tugasnya dengan baik dan dapat menerima aspirasi dari masyarakatnya,” tutupnya.
Sekadar informasi, ada 219 desa yang menggelar pemilihan anggota BPD secara serentak selama dua hari dari 26-27 Juli 2023 dengan jumlah TPS sebanyak 768. (Kanalkalimantan.com/dew)
Reporter: dew
Editor: bie
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Purna Paskibraka 2024 HSU Kunjungi Kampus IPDN
-
Pemilu 20242 hari yang lalu
Debat Publik Pilwali Banjarmasin Berlangsung Tiga Kali, Ini Tanggalnya
-
PEMILU 20242 hari yang lalu
KPU Banjarbaru Buka Layanan Pindah Memilih, Ini Syaratnya
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Menteri LHK Resmikan Persemaian Liang Anggang
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Pjs Wali Kota: Semua Pelayanan Publik Harus Ada di MPP Banjarbaru
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Gubernur Kalsel Tersangka, Sekdprov: Pemerintahan Berjalan Normal