Kota Banjarmasin
Polda Kalsel Tes Urine Para Sopir di Terminal Km 6 Banjarmasin

BANJARMASIN, Para sopir di Kalimantan Selatan menjalani tes urine di Terminal Km.6 Kota Banjarmasin, Tes urine dilakukan dalam rangka menjamin keselamatan para pemudik terlebih saat ini berlangsung Operasi Ketupat Intan 2018.
Tes urine ini dilakukan oleh Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan melalui Subsatgas Banops Dokkes. “Kita cek urine kepada delapan sopir. Hasilnya tidak ditemukan ada indikasi obat-obatan,†kata Kabid Dokkes Polda Kalsel AKBP dr Erwin ZH, MARS, MH.Kes, Selasa (12/6) pukul 11.00 Wita.
Tes urine yang disaksikan oleh Dirlantas Polda Kalsel Kombes E Zulpan, SIK, M.Si, dilakukan untuk melakukan pencegahan dini terhadap kecelakaan yang diakibatkan pengaruh narkotika. Harapannya agar para sopir mau pun kondektur bus tidak berada di bawah kendali narkotika ketika mengangkut para pemudik. “Jadi semua sopir kita periksa, bagaimana agar para pemudik kita jamin keselamatannya dengan melakukan pencegahan seperti saat ini,†terang Kabid Dokkes Polda Kalsel.
Sebelumnya, tes urine yang dilakukan di Terminal Km.6 Kota Banjarmasin itu, para sopir diberi sebuah wadah untuk menampung urinenya untuk dites menggunakan alat yang bisa mendeteksi apakah urine seseorang mengandung narkoba atau tidak. “Jika memang ada yang positif langsung kita assessment. Jika pengguna berat akan di proses, untuk sementara tidak (ada) yang positif mengandung narkotika,†kata pungkas Kabid Dokkes Polda Kalsel.
Kapolda Kalsel Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana diwakili Kabid Dokkes Polda Kalsel AKBP dr Erwin ZH, MARS, MH.Kes., meminta para sopir untuk tidak mengunakan obat-obat terlarang seperti narkoba untuk menghindari kecelakaan lalu lintas dan demi keselamatan bersama.(rico)
Editor:Cell

-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
LPTQ HSU Siapkan Kafilah Menuju MTQ Kalsel 2025
-
Kalimantan Selatan3 hari yang lalu
Satgas Pangan Polda Kalsel Tindak Penumpukan atau Pengurangan Bahan Pokok
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara3 hari yang lalu
Bupati HSU Hadiri Musrenbang Kecamatan Amuntai Utara – Haur Gading – Amuntai Selatan
-
HEADLINE2 hari yang lalu
Langkah Mundur Wartono dari Wawali Banjarbaru, Klaim Hindari Konflik Kepentingan PSU
-
Kalimantan Selatan2 hari yang lalu
57 Pelamar Lolos Seleksi Administrasi Uji Kompetensi KPID Kalsel 2024-2027
-
Kabupaten Hulu Sungai Utara2 hari yang lalu
Bupati Sahrujani Kaji Pemberian Bunga Ringan Program KUR ke UMKM