Kota Banjarbaru
Kontes Kambing di Ibu Kota, Ini Kata Wali Kota Aditya

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Meningkatkan kecintaan dunia peternakan digagas Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Banjarbaru.
Gelaran kontes kambing se Kalimantan Selatan berlangsung di Jalan Abadi III, Kelurahan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, Kamis (25/5/2023) siang.

Gelaran kontes kambing se Kalimantan Selatan berlangsung di Jalan Abadi III, Kelurahan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, Kamis (25/5/2023) siang. Foto: medcenbjb
Diinformasikan, sebanyak 80 peserta yang terdiri dari penjuru Kalimantan Selatan mengikuti kontes kambing di ibu kota ini.
Kontes kambing yang dibuka Wali Kota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin tersebut sebagai bagian dari memeriahkan Hari Jadi ke-24 Kota Banjarbaru.
Baca juga: PUPR Kalsel Laksanakan Sosialisasi Pengusulan DAK Air Minum dan Sanitasi
Wali Kota Aditya berharap melalui kontes kambing ini bisa meningkatkan populasi ternak di Kota Banjarbaru.

Gelaran kontes kambing se Kalimantan Selatan berlangsung di Jalan Abadi III, Kelurahan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, Kamis (25/5/2023) siang. Foto: medcenbjb
“Kita ingin memberi semangat kepada para peternak di Banjarbaru, agar lebih giat lagi dalam beternak. Jadi kita memberi penghargaan kepada para peternak, serta kita ingin menambah populasi ternak, sehingga dengan bertambahnya populasi ini, suplai ternak di Banjarbaru bertambah dan mencukupi kebutuhan,” bebernya.
Masih kata Aditya, selalin populasi ternak yang bertambah, pemerintah tentunya ingin kesehatan ternak terus dan semakin terjaga.
“Kesehatan dari ternak ini juga jadi penilaian kontes, sehingga peternak memelihara kambingnya mengutamakan kesehatan, jadi kalau ternaknya sehat, daging yang dikonsumsi bisa dipastikan sehat,” tandas Wali Kota. (Kanalkalimantan.com/al)
Reporter: al
Editor: kk

-
Hukum3 hari yang lalu
Berkas Perkara Empat Kali Bolak-balik, Kasus TPPU PT KCE Mandek
-
Lifestyle2 hari yang lalu
Saksikan Kemeriahan Road To Kilau Raya ‘Jakarta Viral’, pada Sabtu 27 Mei 2023 di MNCTV
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Ini Dua SMA Terbaik di Banjarbaru, Masuk Daftar Top 1.000 Versi LTMPT 2022
-
HEADLINE1 hari yang lalu
Kumpul Paguyuban Tionghoa se Indonesia di Banjarmasin, Keberagaman Tak Jadi Perbedaan
-
Kabupaten Berau3 hari yang lalu
Puluhan Botol Miras Disita Polres Berau
-
Kota Banjarbaru2 hari yang lalu
Wali Kota Aditya Komitmen Banjarbaru Tetap Jadi Kota yang Nyaman Ditinggali