Kabupaten Hulu Sungai Utara
37 Orang Jadi Dewan Hakim STQ ke-50 Kabupaten HSU
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Sebanyak 37 orang dilantik menjadi dewan hakim dan panitera Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke -50 tingkat Kabupaten HSU. Pelantikan dilakukan oleh Sekretaris Daerah Hulu Sungai Utara (HSU) Adi Lesmana di gedung Agung, Jumat (1/3/2024) siang.
Kepada dewan hakim dan panitera yang dilantik, Sekda HSU mengucapkan terimakasih karena sudah bersedia untuk menjadi dewan hakim pada pelaksanaan STQ ke-50 tahun 2024.
“Semoga saudara sekalian senantiasa diberikan kemudahan dan kelancaraan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sebagai dewan hakim juri,” kata Adi Lesmana.
Keberadaan dewan hakim mempunyai peranan penting terhadap kesuksesan dan kelancaran pelaksanaan STQ yang dilaksanakan mewujudkan qari dan qariah, murattil dan muratillah, serta hafiz dan hafizah yang berkualitas.
Baca juga: Jokowi Mulai Berkantor di IKN Juli 2024
“Hasil dari penilaian dewan hakim ini secara langsung turut berperan dalam peningkatan semangat dan gairah masyarakat dan para peserta STQ meningkatkan pembelajaran dan pendalaman Al Quran di Kabupaten HSU,” ujar Adi Lesmana.
“Dari ajang ini juga kita harapkan agar melahirkan generasi generasi baru qari-qariah, hafiz dan hafizah yang mahir, mampu mengukir prestasi baik itu tingkat regional dan nasional maupan event internasional,” harap Sekda HSU.
Baca juga: STQ ke-50 Kabupaten HSU Berlangsung Tiga Hari
Pelaksanaan STQ ke -50 tingkat Kabupaten HSU dihelat selama tiga hari dari tanggal 1 sampai dengan 3 Maret 2024 di panggung bundar halaman Masjid Agung At Taqwa Amuntai. Dengan jumlah peserta sebanyak 137 orang se Kabupaten HSU. (Kanalkalimantan.com/dew)
Reporter: dew
Editor: bie
-
PLN UIP3B KALIMANTAN3 hari yang lalu
Sukses Gelaran PLN Electric Run 2024, Ajak Masyarakat Kurangi Emisi Karbon
-
Bisnis2 hari yang lalu
Minta Masukan, Angkasa Pura Indonesia Bandara Syamsudin Noor ke YLKI Kalsel
-
HEADLINE3 hari yang lalu
KPK Soroti E-Katalog Pasca OTT di Kalsel
-
Infografis Kanalkalimantan3 hari yang lalu
10 Oktober: Hari Kesehatan Mental Sedunia, Mengapa Diperlukan?
-
HEADLINE3 hari yang lalu
Tiga Kali Diberi Surat Peringatan, Pemko Banjarbaru Bongkar 21 Kandang Babi
-
Kota Banjarbaru3 hari yang lalu
Eksekusi Kandang Babi di Guntung Manggis, Hewan Ternak Tersisa Dilokalisir