Connect with us

Budaya

Sastrawan Tujuh Negara Hadir di Banjarmasin, Ada Apa?

Diterbitkan

pada

Abdul Hadi WM menjadi salah satu pembicara seminar sastra internasional yang berlangsung di Banjarmasin. Foto : net

BANJARMASIN, Seminar Sastra Internasional yang digelar di Banjarmasin, tanggal 6-8 Desember 2017 diikuti sastrawan dari tujuh negara. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Banjarmasin Ikhsan Alhak, mengatakan, sastrawan tersebut berasal dari Indonesia, Singapura, Italia, Portugal, Malaysia, Jepang, dan Vietnam.

“Acara seminar sastra internasional ini akan dibuka secara resmi oleh Dirjen Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI,” ujarnya.

Menurut Ikhsan yang instansinya menjadi penyelenggara acara akbar tersebut, seminar sastra ini akan menghadirkan pula sebanyak 16 narasumber yang berskala internasional. Bahkan dari jumlah narasumber tersebut, lanjut dia, ada lima sastrawan, yakni dari Italia, Portugal, Malaysia, Jepang, dan Vietnam.

“Hari ini narasumber dari Jepang dan Italia sudah tiba di Banjarmasin, dan yang lain masih dikonfirmasi, namun dipastikan hadir,” katanya lagi.

Dia mengungkapkan, untuk acara seminar sastra internasional yang pertama kalinya digelar pemerintah daerah tersebut, akan dihadiri sebanyak 250 lebih peserta yang merupakan seniman dan sastrawan baik lokal maupun nasional hingga mancanegara.

Menurut Ikhsan, dengan adanya acara itu diharapkan perekonomian Banjarmasin tumbuh pesat menyusul event internasional tersebut. Selain itu, diharapkan menambah nilai pendidikan kepada masyarakat Kota Banjarmasin.

“Tentu dampak luasnya membuat Kota Banjarmasin terkenal hingga keluar negeri, dan imbasnya nama negara kita juga yang ikut harum,” katanya pula.

Pihaknya sangat mengharapkan dukungan masyarakat agar penyelenggaraan seminar ini bisa berjalan lancar dan sukses, dan akan tumbuh sastrawan-sastrawan daerah yang bisa menasional bahkan mendunia.

Dia menjelaskan, anggaran penyelenggaraan seminar ini diambil dari kas APBD 2017 sebesar Rp 350 juta, dinilai minim untuk penyelenggaraan acara berkelas dunia, sehingga akan dioptimalkan bagi pelayanan tamu yang datang dari mancanegara. “Inisiatif kami menjadi menjadi tuan rumah ini atas keinginan wali kota, mengingat beliau pada acara serupa di Yogyakarta tahun lalu hadir,” katanya pula.(ammar/ant)


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

  • https://aceh.lan.go.id/wp-content/giga/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/file/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/files/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/mail/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/pay/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/wp-content/giga/
  • https://rsudngimbang.lamongankab.go.id/
  • https://dasboard.lamongankab.go.id/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/plugins/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/storage/
  • https://islamedia.web.id/
  • https://fai.unuha.ac.id/disk/
  • https://fai.unuha.ac.id/post/
  • https://fai.unuha.ac.id/plugins/
  • https://fai.unuha.ac.id/draft/
  • https://fai.unuha.ac.id/giga/
  • slot gacor hari ini
  • slot pulsa
  • slot pulsa
  • nuri77
  • gemilang77
  • slot deposit pulsa
  • slot gacor hari ini
  • slot luar negeri
  • slot pulsa
  • situs toto
  • situs toto
  • toto slot
  • slot pulsa tanpa potongan
  • situs toto
  • situs toto
  • slot pulsa
  • situs toto slot
  • slot deposit pulsa
  • https://www.dcmeadows.com/
  • https://www.lepicardycamping.com/
  • Situs toto macau
  • -->