Connect with us

Kanal

Rest Area Istana Putri Junjung Buih Siap Launching 20 Desember

Diterbitkan

pada

Rest area Istana Putri Junjung Buih, di Desa Muara Tapus, Kecamatan Amuntai Tengah. Foto : dewahyudi

AMUNTAI, Untuk membenahi lokasi pusat oleh-oleh khas Hulu Sungai Utara (HSU), Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) Kabupaten HSU meninjau rest area Istana Putri Junjung Buih, di Desa Muara Tapus, Kecamatan Amuntai Tengah.

Kawasan rest area yang juga menjadi show room Dekranasda HSU berdekatan dengan pasar rakyat meubel alumunium dimaksimalkan sepenuhnya oleh Pemkab HSU sebagai kawasan rest area, sekaligus pusat oleh-oleh. Nantinya bagi para pengunjung yang beristirahat di sana sekaligus dapat membeli oleh-oleh atau melihat lihat hasil kerajinan khas HSU.

Menurut Kepala UPT Pasar Wilayah 1 Disperindagkop dan UKM H Muhammad Isnaini, saat melakukan peninjauan lokasi bersama pejabat lainnya, Selasa (11/12) mengungkapkan, peninjauan ini adalah untuk mempersiapkan rest area Istana Putri Junjung Buih yang akan launching pada tanggal 20 Desember 2018.


Saat kegiatan launching rest area, akan diresmikan 20 los/kios UKM bantuan dari Kementrian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI. Nantinya 20 los tersebut akan diisi dengan berbagai macam jajanan khas HSU.

“Di rest area nantinya akan tersedia berbagai oleh-oleh, seperti kerajinan tangan, tempat makanan minuman, dan tempat ibadah,” ungkap Isnaini.

Sementara itu, untuk progres kesiapan peresmian launching rest area sudah sekitar 75%. “Yang saat ini masih belum dibenahi masih ada lubang di bagian halaman, perbaikan bahu jalan, rumput liar, akan dikerjakan 2 atau 3 hari kedepan,” lanjut Isnaini.

Pihak terkait ikut membantu percepatan pengembangan rest area di desa Muara Tapus itu, melibatkan Dinas PUPR, Disperkim LH, Dinas Pertanian, Dinas Perikanan, Dinas Kesehatan, Dinas Kominfo serta dinas-dinas terkait lainnnya. (dew)

Reporter :Dew
Editor :Abi Zarrin Al Ghifari


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->