Connect with us

HEADLINE

Resmi Dibuka, Ini Harapan Gubernur Kalsel pada Manis Street Food Festival

Diterbitkan

pada

Gubernur Kalimantan Selatan, H Sabirin Noor atau Paman Birin memberikan sambutan pada pembukaan Manis Street Food Festival. Foto: DKISP Banjar

KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Masyarakat berbaur dengan ASN di lingkup Pemkab Banjar di Taman Cahaya Bumi Selamat (CBS) Martapura, Kabupaten Banjar, Minggu (9/10/2022) sore.

Mereka secara antusias bersama-sama menyaksikan pembukaan Manis Steet Food Festival yang digelar Pemkab Banjar hingga 19 Oktober 2022 itu.

Bahkan, Gubernur Kalimantan Selatan, H Sabirin Noor atau Paman Birin pun secara antusias dan semangat menghadiri serta memberikan sambutan.

Pembukaan festival ditandai pemukulan gong oleh Sahbirin Noor dan disaksikan H Saidi Mansyur dan undangan.

 

Bupati Banjar H Saidi Mansyur (kiri), Paman Birin (tengah) dan Wabup Banjar H Said Idrus Alhabsyie. Foto: DKISP Banjar

Baca juga : Momen Pelaku UMKM Banua Kenalkan Produk di Semua Venue MTQ Nasional XXIX

Dalam kesempatannya, Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor mengatakan adanya even tersebut dapat meningkatkan kelas para pelaku UMKM makin berkualitas dan berdaya saing.

Sehubungan dengan MTQ Nasional XXIX yang digelar Kalsel dan sebagian venue ada di Martapura, Paman Birin juga menaruh harapan kepada Manis Street Festival.

“Mudah mudahan di festival ini apa yang menjadi harapan para tamu dari nusantara dapat menikmati apa yang kita sajikan dan berikan,” harap dia.

Dia juga berharap jadinya Provinsi Kalimantan Selatan sebagai tuan rumah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XXIX bisa memberikan pelayanan terbaik kepada setiap tamu yang datang khususnya Kabupaten Banjar.

 

Baca juga  : Jalan Sehat Santri Jelang 1 Abad Ponpes Rakha Amuntai

Sementara Bupati Banjar H Saidi Mansyur menyampaikan terima kasih kepada Dekranasda dan seluruh pihak sponsor yang telah mewujudkan event Manis Street Food Festival ini.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada segenap masyarakat yang hadir serta pelaku usaha kuliner dan juga para peserta yang turut berpartisipasi.

Saidi menyebut even tersebut adalah bentuk apresiasi untuk ikut memeriahkan serta menyambut MTQ Nasional XXIX 2022.

Dia berpesan agar semua pihak menjaga kebersihan, keindahan dan juga kehigienisan makanan yang disajikan sehingga kegiatan yang berlangsung satu minggu ini nantinya berjalan lancar.

 

Baca juga  :  Roadshow Remaja Cerdas Makin Cakap Digital di SMKN 1 Simpang Empat

Even ini melibatkan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM),  pemerintah daerah, perbankan, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) dan organisasi kepemudaan sebanyak 70 tenan.

Kegiatan tersebut juga diisi dengan berbagai lomba yang bernuansa islami, pentas seni dan budaya serta beberapa kegiatan edukasi lainnya.

Sebelum meninjau stand Manis Street Food Festival, bupati Banjar didampingi Ketua Dekranasda, Hj Nur Gita Tiyas menyerahkan piagam penghargaan kepada para sponsorship yang telah mendukung dan mensukseskan kegiatan. (Kanalkalimantan.com/rls)

Reporter : Rls
Editor : Dhani


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->