Connect with us

Kota Banjarmasin

Perbaharui Teknis, Dinas PUPR Kembali Bangun Jembatan Sulawesi II

Diterbitkan

pada

Wali Kota Banjarmasin bersama jajaran reski membuka kembali pekerjaan proyek pembangunan Jembatan Sulawesi II pada Selasa (1/11/2022). Foto : wanda

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Pengerjaan proyek pembangunan jembatan Sulawesi II di Kecamatan Banjarmasin Utara resmi digulirkan kembali oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Banjarmasin pada Selasa (1/11/2022).

Pasca kejadian laka kerja yang menimpa seorang mandor proyeknya itu, diketahui pengerjaan jembatan mulai dihentikan. Namun kini proyek itu kembali dilanjutkan demi mengejar target penyelesaiannya yaitu Desember 2022 mendatang.

Melalui Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina mengungkapkan bahwan Dinas PUPR telah memperbaharui teknis pembangunan dengan memesan ulang girder atau material berbahan beton yang diduga menimpa salah satu pekerjanya.

Tak hanya itu, Dinas PUPR juga menyebut akan menyelesaikan oprit-oprit dengan seksama.

 

Baca juga : Jembatan Sulawesi II Telan Korban Jiwa, Ketua Komisi III Akan Panggil PUPR Banjarmasin

“Oleh Kepala Dinas tadi dan Kabid disampaikan bahwa grindernya ini dipesan ulang. Dan oprit-opritnya akan diselesaikan secara baik,” kata Walikota Banjarmasin, usai membuka kembali pekerjaan proyek pembangunan Jembatan Sulawesi II pada Selasa (01/11/2022).

Sebelumnya diketahui pembangunan jembatan Sulawesi II sudah direncanakan sejak tahun 2019, namun tertunda lantaran anggaran dialokasikan untuk penanganan Covid-19. Kemudian dana itu pun juga sempat dialokasikan ke pusat.

Akan tetapi akhir tahun ini, kata Ibnu, proyek pembangunan jembatan harus bisa diselesaikan agar bisa kembali dimanfaatkan.

Mengingat kawasan tersebut berdekatan dengan masjid Jami sehingga faktor kenyamanan dalam beribadah pun turut menjadi pertimbangan dalam penyelesaian proyek pembangunan jembatan tersebut.

Baca juga  : Telan Nyawa Pekerja, Proyek Jembatan Sulawesi II Banjarmasin Sementara Disetop

“Karena kita tahu, di kawasan masjid Jami ini banyak majelis. Sehingga kenyamanan dalam beribadah juga sangat penting,” ujarnya.

Atas kejadian ini juga Walikota mewanti-wanti kepada Dinas PUPR untuk selalu memperhatikan dan menanamkan kehati-hatian pekerja agar insiden nahas ini tidak terulang kembali.

“Kita minta itu, agar tidak terjadi lagi insiden. Selalu hati-hati karena ini proyek yang harus kita selesaikan pada akhir tahun,” pungkas Walikota Banjarmasin.

Sementara itu, Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sabana Atmojo yang juga berada di lokasi, mengungkapkan hingga saat ini penyelidikan masih dilakukan oleh Sat Reskrim Polresta Banjarmasin.

Baca juga  : Tiba di Amuntai, Kirab Api Obor Porprov XI Kalsel Disambut Semarak

“Tentu kita sudah mengambil sikap dengan olah TKP dan juga penyidikan, namun hingg saat ini masih dilakukan penyelidikan,” tegas Kapolresta Banjarmasin.

Diketahui guliran resmi proyek jembatan Sulawesi II dilakukan Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina bersama dengan Kepala Dinas PUPR Kota Banjarmasin, Suri Sumardiyah, dan didampingi oleh Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sabana Atmojo, jajaran Forum Koordinasi dan Pimpinan Daerah (Forkompinda) di kawasan jembatan Sulawesi II. (Kanalkalimantan.com/wanda)

Reporter : wanda
Editor : cell


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

  • https://aceh.lan.go.id/wp-content/giga/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/file/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/files/
  • https://figmmg.unmsm.edu.pe/mail/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/pay/
  • https://ppid.lamongankab.go.id/wp-content/giga/
  • https://rsudngimbang.lamongankab.go.id/
  • https://dasboard.lamongankab.go.id/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/plugins/
  • https://dpmd.bengkaliskab.go.id/storage/
  • https://islamedia.web.id/
  • https://fai.unuha.ac.id/disk/
  • https://fai.unuha.ac.id/post/
  • https://fai.unuha.ac.id/plugins/
  • https://fai.unuha.ac.id/draft/
  • https://fai.unuha.ac.id/giga/
  • slot gacor hari ini
  • slot pulsa
  • slot pulsa
  • nuri77
  • gemilang77
  • slot deposit pulsa
  • slot gacor hari ini
  • slot qris
  • slot luar negeri
  • slot pulsa
  • situs toto
  • situs toto
  • toto slot
  • slot pulsa tanpa potongan
  • situs toto
  • situs toto
  • slot pulsa
  • situs toto slot
  • slot deposit pulsa
  • https://www.dcmeadows.com/
  • https://www.lepicardycamping.com/
  • -->