Connect with us

Komunitas

Mulai Populer di Banjarbaru, Gel Blaster jadi Alternatif Baru Bermain Perang-perangan!

Diterbitkan

pada

Perangkat yang digunakan untuk bermain gel blaster Foto: firman

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Mengekor pada ketenaran airsoft gun, kini ada alternatif baru bagi pecinta permainan perang-perangan. Yakni Gel Blaster. Di Banjarbaru dan Banjarmasin, komunitas Gel Blaster juga sudah berkembang dan memiliki sejumlah lokasi untuk baku tembak!

Muhammad Rezeki (29), penggemar jenis permainan Gel Blaster yang pemainnya disebut sebagai Blasterman, mengaku permainan ini tak kalah seru jika dibandingkan airsoft gun.

“Permainan ini juga sangat memacu adrenalin dan membuat berkeringat. Banyak kini yang sudah beralih dari airsoft gun ke Gel Blaster,” kata pria yang akrab dipanggil Zaki ini, kepada Kanalkalimantan.com, beberapa waktu lalu.

Zaki mengatakan, ada banyak kelebihan permainan Gel Blaster dibandingkan Airsoft Gun. Selain harganya yang relatif lebih murah, permainan ini juga lebih aman. Sebab peluru yang dipakai adalah jenis
“Sesuai namanya, gel blaster tidak menggunakan pelet plastik yang keras seperti airsoft. Sebagai gantinya, mainan yang disarankan untuk usia di atas 14 tahun ke atas ini menggunakan pelet empuk bernama gel ball. Bola-bola mini ini tergolong cukup unik karena karakteristiknya yang lembab dan empuk,” terangnya.

Caranya pun cukup mudah, tinggal membasahi sepaket kecil gel ball kering. Lalu, bola-bola yang awalnya berukuran sangat kecil dapat mengembang hingga 7 sampai 11 milimeter.

Berbeda dengan airsoft yang akan terasa nyeri saat terkena tembak, Gel Blaster tidak akan terasa begitu sakit karena tenaga tembak yang terhitung lebih rendah dan proyektil yang empuk.

“Ya, sekalipun tidak terlalu berbahaya, para pemain tetap diarahkan untuk menggunakan safety goggle untuk mencegah proyektil yang mengarah pada mata,” katanya.

Karena asyik permainan Gel Blaster ini, maka banyak blasterman dari Banjarmasin rela datang ke Banjarbaru untuk bermain.

“Dibanding Banjarbaru, lokasi bermain Gel Blaster di Banjarmasin lebih terbatas,” katanya.

Di Banjarbaru sendiri tempat bermainnya cukup banyak. Yakni di Eks-Giant (Simpang 4 Banjarbaru, CQB War Game Arena Guntung Payung, atau di eks-Mustika Water Park Liang Anggang.

Zaki mengatakan, cara bermain Gel Blaster pun mirip dengan airsoft dengan berbagai skenario pertempuran. Bisa menggunakan “Pertempuran Jarak Dekat” (Close Battle Quarter), “Simulasi Militer” ( Militery Simulation), “Penjinakan Bom” (Bomb Defuse) dan lain-lain.

Gel Blaster berawal dari Cina dan berkembang ke negara-negara yang melarang penggunaan airsoft seperti Malaysia dan Australia, 3 tahun yang lalu. Di negara tirai bambu sendiri, Gel Blaster berkembang pesat bahkan sudah dilangsungkan turnamen se-Cina. (Kanalkalimantan.com/firm)

 

Reporter : Firm
Editor : Cell

 

 

 


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->